Original topic:

Si Bongsor yang Bikin Jatuh Cinta #GalaxyNote20SeriesReview

(Topic created on: 11-24-2020 02:19 PM)
116 Views
Paimin
Active Level 4
Options
Competition

image
Samsung Galaxy Note20 Ultra


 

Kalimat-kalimat itu hampir pasti terdengar dari kaum mendang-mending ketika akan memboyong Galaxy Note20 Ultra. Makanya sebelum saya mulai reviewnya, saya klarifikasi dulu kalau..

 

Kita mulai dari gajah di pelupuk mata dulu, yaitu spesifikasi yang ngga usah diragukan lagi. Galaxy Note20 Ultra merupakan flagship Samsung dengan hardware terkini. Ditenagai Exynos 990, baterai 4500mAh, layar Dynamic AMOLED 120Hz 6,9", RAM dan penyimpanan super lega, kamera depan 10MP (f/2.2), dan 3 kamera belakang (wide angle 108 MP, telephoto 12 MP, ultra wide 12 MP) yang dilengkapi laser autofocus, menjadi jaminan kalau Note20 Ultra siap diajak melakukan apapun dan kapanpun. 


image
Sebuah review


Spesifikasi gahar tersebut masih ditambah lagi dengan kemampuan yang membedakan dengan flagship merek lain, seperti; UI terbaik di Android (OneUI 2.5), digital zoom 50x, perekaman hingga 8K, multi-source mic buat memilih sumber suara, dan segudang fitur lain yang kalau disebutkan satu-persatu membuat review ini ga bakal kelar sampai maghrib. Begitu juga dengan desainnya yang cantik dan pilihan warnanya yang mempesona. Jadi, kalau kalian penasaran dengan fitur-fitur itu, bisa langsung kunjungi website resmi Samsung Indonesia di www.samsung.com.

Selanjutnya, yang paling wajib dibahas dari Samsung seri Note sudah pasti kemampuan memaksimalkan S Pen -nya, dan fitur ini juga yang bikin saya jatuh cinta pada Galaxy Note20 Ultra. Berpasangan dengan layar bongsor 6,9" membuat penggunaan S Pen jadi terasa berbeda, apa aja bisa dijabanin. Bahkan, mau pura-pura jadi penyihir seperti Harry Potter pun bisa dengan fitur Air Gesture -nya.


image
S Pen latensi rendah


Dan yang paling mengejutkan Samsung berhasil menurunkan latensi S Pen dari 42milidetik menjadi hanya 9milidetik.

 

Bayangkan, waktu kita baca review ini, mata kita terus berkedip dengan 100 - 400milidetik di setiap kedipannya. Jadi, S Pen bisa menyelesaikan tugasnya berkali-kali sebelum kita selesai berkedip. Dengan latensi serendah itu, menggunakan S Pen untuk berbagai kebutuhan seperti membuat catatan, membuat sketsa, presentasi, dll menjadi lancar tanpa hambatan. Jalan tol mah lewat.

Satu lagi yang saya suka adalah daya tahan baterainya yang bisa bertahan beraktifitas hingga berjam-jam. Mulai dari nonton video, telepon, chating, hingga main game yang berat sekalipun bisa dilakukan tanpa takut baterai habis di tengah jalan. 

 

Tenang aja, fast charging 25watt bisa mengisi daya dari 0 hingga 50% hanya dalam 30menit. Kalau lagi ngga bawa kabel, bisa menggunakan fitur wireless charging atau reverse charging buat mengisi daya. Jadi ngga akan ada lagi fear of missing out.


image
Melakukan apapun dan kapanpun


Tapiii... bukan berarti Galaxy Note20 Ultra ini produk yg 100% sempurna. Mungkin sudah jadi rahasia umum kalau chip Exynos 990 yg dipakai sebagai otak Note20 Ultra masih kalah sedikit dibanding produk pesaing. Tapi, untuk penggunaan sehari-hari, perbedaan tersebut ngga akan terlalu terasa. Hal lain yang sering dikeluhkan adalah camera bump yang dirasa mangganggu ketika diletakan di bidang datar, untuk masalah ini cara mengatasinya cukup pakai case yang membuat bump tidak terlalu kentara. Selain itu, beberapa reviewer juga mengeluhkan panasnya yang sangat menganggu ketika digunakan. Walaupun saya sendiri belum merasakan keluhan-keluhan itu, tapi ini bisa dijadikan acuan buat Samsung untuk melahirkan produk-produk yang lebih sempurna lagi kedepannya.

Akhir kata, Galaxy Note20 Ultra merupakan smart Powerphone yg sanggup menemani kegiatan harian dengan berbagai keunggulan dan fitur yg dimiliki. Hingga membuat saya jatuh cinta. Walaupun tetap tidak terlepas dari beberapa peningkatan yg perlu dilakukan. Tapi powerphone ini sanggup menjadi "The Power to Work and Play".

 

Punya pengalaman pribadi menggunakan Note20 series? Silahkan share di kolom komentar.


image
The Ultimate Powerphone


3 Comments
drGadget2
Expert Level 4
Competition
review yang bagus.
Good luck.

semoga konsumsi baterai N20U yang lebih boros dari pendahulunya, di perbaiki di One UI 3.0
Competition
keren ! goodluck kak 😁😁
Moderator3
Moderator
Moderator
Options
Competition

Wow keren banget reviewnya kak! goodluck ya!!

0 Likes