Original topic:

Duduk-Duduk Cantik

(Topic created on: 08-12-2021 04:11 PM)
48 Views
Dokslam
Expert Level 4
Options
Galaxy Gallery

image
Foto dokumentasi pribadi Dokslam, agst 2021

Ayam batik adalah sejenis ayam hias yang berasal dari inggris dan  memiliki motif menyerupai motif kain batik yaitu memiliki 2 jenis warna bulu yang ada pada tubuhnya menyerupai corak batik. Ayam batik ada dua macam yaitu ayam batik itali yang memiliki perpaduan warna putih dan hitam. 

Dan ayam batik kanada, yang memiliki warna hitam dan ke emasan. Nama inggris dari ayam batik adalah Sebright, yang berasal dari nama pengembang ayam ini yaitu Sir John Saunders Sebright. Mulai dikembangkan pada abad ke-19 melalui program perkembangbiakkan selektif yang dirancang untuk menghasilkan jenis hias.

Mengapa dinamakan ayam batik ? Ayam ini terbagi menjadi dua jenis yaitu ayam batik kanada dan batik itali. Secara umum ayam ini dinamakan ayam batik karena jenis ayam ini memiliki corak seperti kain batik. Ayam Batik Kanada mempunyai mempunyai corak batik dan Kelebihan ayam batik Kanada yaitu Warna bulunya perpaduan dari hitam dan coklat keemasan. Sedang kan ayam batik Itali mempunyai corak putih hitam abu abu.
0 Comments