Original topic:

HardTop Story #MyAdventure

(Topic created on: 07-19-2021 04:13 PM)
215 Views
NeroComeLaPece
Expert Level 5
Options
Galaxy Gallery



image
📷 S10 Lite🚩Hardtop @Mt.Batok🖌 Lightroom, Photoshop

image
📷 S10 Lite🚩Pasir Bromo🖌 Lightroom, Photoshop

image
📷 S10 Lite zoom 8x🚩Mt. Batok, Bromo🖌 Lightroom

Halo Members👋,

Saya dan keluarga menyukai bepergian keluar kota dengan berbagai tujuan tempat wisata alam baik gunung maupun pantai. Taman bermain dan desa wisata pun sangat kami sukai sebagai destinasi jalan-jalan keluar kota. Begitu pula dengan anak-anak dan istri yang sangat menikmatinya. Justru merekalah yang menyusun agenda dan destinasi yang akan dikunjungi. Kemana saja, pak sopir siap🤩...
siapa takut hehehe. 😁😊

Anehnya semakin jauh tempat tujuan, semakin pula saya menikmatinya. Long trip ke Bali, Yogyakarta, Semarang, Bandung dan Jakarta berulang kali saya lakukan. Namun tidak ada sama sekali rasa bosan dan capek menghampiri, mungkin juga karena pada dasarnya saya menyukai mengemudi kendaraan sendiri, jadi menikmati perjalanannya😊. Bagi saya, cerita selama perjalanan justru yang sering saya rindukan untuk kembali melakukan trip lagi.

Salah satu kendaraan yang saya kagumi adalah Jip Hardtop keluaran Toyota yang sebenarnya memiliki nama resmi LandCruiser ini. Model lawasnya yang ikonik ini sangat disukai penikmat adventure di seluruh dunia. Kendaraan tangguh dan gagah ini populasinya sangat langka di Indonesia namun kita dapat dengan mudah menemukannya di Bromo Jawa Timur. 
Ya, Hardtop itu adalah nama yang disematkan pencinta mobil ini di Indonesia. Kendaraan jip ini digunakan wisatawan sebagai transportasi ke berbagai spot wisata di kawasan wisata Gunung Bromo. 

Saya sempat berbincang dengan driver hardtop yang kami sewa. Informasi yang saya dapatkan, sebelum Covid19 di saat weekend jumlah Jip Hardtop yg berseliweran ke Bromo bisa mencapai 1000an setiap harinya. Mereka datang dari 3 wilayah yaitu dari Malang dan Probolinggo dan sebagaian dari Pasuruan.

Bromo sekarang sedang ditutup total sesuai kebijakan PPKM Darurat. Semoga dari pelaksanaan PPKM Covid19 di Indonesia segera berakhir. 

Stay safe and Healthy kawan-kawan semua.🙏


Salam,
Cupu Members
__________________________________________________
Info tambahan dikutip dari inews.id :

 

  • Mobil ikonik yang dikenal di Indonesia dengan nama Hardtop pada era 1970-1980 ini banyak lalu lalang di pasar Tanah Air.
  • Pada tahun 70-an mobil ini sering dipakai operasional para pejabat daerah hingga dikenal dengan lagu Jeep Pak Camat.
  • Saat ini versi LandCruiser terbaru terus dilahirkan oleh Toyota dengan desain yg lebih modern namun tetap gagah dan tangguh untuk diajak berpetualang di segala medan.

 

98 Comments
CaptainLynnnn
Expert Level 5
Galaxy Gallery
WOW konten yang uwapik tenan, pecinta HardTop car😎👍
Galaxy Gallery
Terima kasih jenderallll ..
Berangkat Kebumennnn jemput tempe mendoannnnn1626682793635.gif
CaptainLynnnn
Expert Level 5
Galaxy Gallery
Hmm ndak bikin mendoan, cuma tempe wudha saja🤣
Galaxy Gallery
Apa aja dech dah kadung masuk tol Bawen😄
CaptainLynnnn
Expert Level 5
Galaxy Gallery
Hihi masih jauh itu mah🤭
Galaxy Gallery
Bentar Jenderal mampir ke Dusun Semilir dulu
Main prosotan😄
CaptainLynnnn
Expert Level 5
Galaxy Gallery
Tutup lah, kan masih PPKM😂
Galaxy Gallery
Duch...Ketahuan dah bohongnya🙈
CaptainLynnnn
Expert Level 5
Galaxy Gallery
Hihi jelas, aku kan mau kesana tapi gagal🤭