Original topic:

[T&C] SUGA | Agust D Concert  Try Galaxy S23 Ultra 5G Experience

(Topic created on: 05-24-2023 10:50 AM)
19271 Views
Moderator2
Community Manager
Options
News & Announcements

Hai Members!

Simak cara simpel di bawah ini untuk mengetahui bagaimana cara mengikuti Try Galaxy pada SUGA | Agust D Tour in JAKARTA,  yaitu peminjaman Galaxy S23 Ultra 5G secara gratis tanpa biaya. Kalian bisa menikmati fitur 100x Zoom, Nightography Camera, dan berbagai fitur epic lainnya untuk mendapatkan Epic Memories saat konser dengan mengikuti langkah-langkah dibawah ini:

  1. Kunjungi Samsung Experience Store di AEON Mall BSD lantai 3 pada hari berlangsungnya konser (26-28 Mei 2023). Waktu peminjaman berlaku mulai dari pukul 10.00 WIB pada saat jam operasi mall. 
  2. Peminjam wajib membawa dan menunjukkan tiket Suga Concert (harus sudah dalam bentuk wristband dan harus sudah digunakan di tangan) dan Kartu Identitas (KTP / SIM / PASPOR). Peminjaman Galaxy S23 Ultra 5G hanya bisa dilakukan pada hari H sesuai dengan jadwal tiket konser peminjam menonton Suga Concert, dan tidak bisa melakukan peminjaman di hari sebelum konser. (Apabila peminjam hadir pada konser di hari Jumat, maka peminjaman hanya bisa dilakukan pada hari Jumat)
  3. Datangi petugas yang ada di Samsung Experience Store, isi form pendaftaran dan baca dengan teliti ketentuan yang berlaku. Kemudian ikuti instruksi selanjutnya.
  4. ID peminjam akan disimpan oleh pihak kami dalam proses penukaran unit Galaxy S23 Ultra 5G. ID akan dikembalikan setelah peminjam mengembalikan unit sesuai dengan ketentuan. 
  5. Dengan mengikuti semua syarat & ketentuan, peminjam setuju dan bersedia membuat video testimonial tentang pengalaman menggunakan Samsung Galaxy S23 Ultra 5G.
  6. Peminjam harus mengembalikan unit maksimal 2 jam setelah Suga Concert berakhir ke Samsung Booth di ICE BSD Hall 7.
  7. Samsung Indonesia menyediakan 25 unit Galaxy S23 Ultra 5G per harinya untuk aktivitas Galaxy Experience - Try Galaxy.

Syarat dan Ketentuan Mengikuti Galaxy Experience “Try Galaxy”:

  1. Kegiatan ini diselenggarakan oleh PT Samsung Electronics Indonesia (“Penyelenggara”).
  2. Dengan mengikuti Kegiatan ini, peminjam dinyatakan telah membaca, memahami, dan setuju untuk tunduk dan patuh terhadap semua Syarat dan Ketentuan, serta tahapan verifikasi identitas yang akan dilakukan yang berlaku serta perubahan-perubahannya (jika ada).
  3. Peminjam harus berusia minimal 17 Tahun, dan Warga Negara Indonesia yang berdomisili di wilayah hukum Republik Indonesia serta mempunyai Kartu identitas (KTP / SIM / PASPOR) yang masih berlaku.
  4. Peminjam HARUS follow akun Twitter (@samsungID) dan Instagram (@samsungindonesia) resmi Samsung Indonesia.
  5. Peminjam bersedia dan HARUS mengikuti semua mekanisme dan kegiatan pada form yang tertera saat melakukan peminjaman. 
  6. Peminjam wajib untuk memberikan info kontak darurat yang dapat dihubungi dan akan dilakukan verifikasi terlebih dahulu sebelum waktu peminjaman. Kontak darurat yang diberikan harus merupakan hubungan keluarga. 
  7. Konten yang diunggah dan/atau dikirim oleh peminjam (“Konten”) TIDAK BOLEH:
  • mempunyai dan/atau mengandung muatan dan/atau unsur politik, Suku, Agama, dan Ras (SARA), atau memojokkan individu/golongan tertentu,
  • melanggar kesusilaan atau mengandung pornografi,
  • melanggar hak dan kekayaan intelektual pihak lain,
  • melanggar hukum/aturan yang berlaku di Indonesia, dan
  • menyebutkan atau menampilkan produk dari perusahaan atau merek selain Samsung.
  1. Peminjam bertanggung jawab sepenuhnya atas setiap isi Konten.
  2. Dengan mengikuti Kegiatan, Peminjam memberikan persetujuan kepada Penyelenggara untuk menggunakan Konten peminjam sebagai konten yang akan ditayangkan oleh pihak Penyelenggara di forum komunitas, sosial media maupun media digital lainnya untuk kegiatan promosi Penyelenggara dalam waktu yang tidak terbatas.
  3. Untuk proses peminjaman unit, peminjam wajib memberikan data lengkap berupa:
  • Nama Lengkap (sesuai kartu identitas);
  • No. Identitas;
  • Nomor seluler yang bisa dihubungi;
  • Alamat Peminjam:
  • Email yang digunakan :
  • Nomor kontak darurat :
  1. Peminjam akan bertanggung jawab serta membebaskan, melepaskan dan memberikan ganti rugi kepada Penyelenggara atas segala klaim, tuntutan, atau kerugian yang timbul sebagai akibat dari pelanggaran peminjam atas Syarat dan Ketentuan ini atau yang terkait dengan Konten.
  2. Jika di kemudian hari ditemukan pelanggaran atas Syarat dan Ketentuan ini dan/atau tindak kecurangan yang dilakukan oleh peminjam, maka Penyelenggara berhak atau menuntut peminjam sesuai dengan hukum dan undang-undang yang berlaku.
  3. Keputusan Penyelenggara dalam Kegiatan ini bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu-gugat.
  4. Harap berhati-hati terhadap penipuan yang menggunakan atau mengatasnamakan merek dagang Samsung.
  5. Syarat dan Ketentuan dapat berubah sewaktu-waktu. Penyelenggara berhak untuk menambah, mengubah, mengganti, dan/atau menghapus sebagian atau seluruh Syarat dan Ketentuan ini.  Dengan mengikuti Kegiatan ini, peminjam telah tunduk dan bersedia mematuhi segala ketentuan yang telah ditetapkan di dalam Syarat dan Ketentuan ini.
  6. Dengan berpartisipasi dalam Kegiatan ini, peminjam bersedia serta memberikan izin untuk dihubungi oleh Penyelenggara, afiliasinya, dan pihak ketiga yang ditunjuk oleh Penyelenggara (termasuk agency) melalui inbox, email, telepon, atau sms baik pada saat Periode Kegiatan maupun setelahnya.
  7. Dengan berpartisipasi dalam Kegiatan ini, peserta memberikan persetujuan kepada Penyelenggara untuk membagikan data pribadi peserta kepada pihak agency yang bekerjasama dengan Penyelenggara dalam Kegiatan ini. Peserta juga memberikan persetujuan kepada Penyelenggara, afiliasinya dan pihak ketiga yang ditunjuk oleh Penyelenggara (termasuk agency) untuk menggunakan, mengolah, dan membagikan data pribadi peserta jika dianggap perlu sehubungan dengan pelaksanaan Kegiatan ini atau untuk kepentingan Penyelenggara sesuai dengan kebijakan privasi Samsung sebagaimana diatur pada https://www.samsung.com/id/info/privacy/.
67 Comments
MetaroEm
Expert Level 5
News & Announcements
Wohho good news🫨🥳🥳🥳
News & Announcements
Mari teman2 terdekat bisa mampir ke lokasi🤩
Markfel
Active Level 6
News & Announcements
Lah saya baru bli malah dikasih gratis
0 Likes
MasPii
Expert Level 5
News & Announcements
Dipinjami kak😃
0 Likes
Markfel
Active Level 6
News & Announcements
Wkwkwk
tiirtiir
Expert Level 5
News & Announcements
Widiw asik bener nih. Ayoo temen² yg deket dr lokasi mari merapat🥳🥳
0 Likes
lailaaawr
Beginner Level 2
News & Announcements
Asik!
0 Likes
salsayaaa
Beginner Level 2
News & Announcements
PLS AKU MAU BGT😭
0 Likes
Members_cjVyW1W
Beginner Level 2
News & Announcements

Omo Omo Omo!!! Pas banget buat aku yang kebagian tiketnya di seating area CAT 3. Semoga bisa dipinjam!!

0 Likes