Original topic:

Menghiasi Ruangan Dengan AR Canvas #MakersReview

(Topic created on: 09-16-2021 05:27 PM)
433 Views
Others

image

Pengguna smartphone maupun tab Samsung sekarang lebih dibuat menyenangkan lagi dengan hadirnya aplikasi AR Canvas.

AR Canvas menyediakan fitur menyenangkan untuk menghiasi atau mendekor ruang di sekitar dengan konten AR. Kalian dapat menggunakan teks 3D, kuas, pindaian gambar 2D, stiker GIF, dan foto galeri sebagai alat pembuatan AR. 

Dengan AR Canvas saya bahkan dapat mengisi dinding dengan foto-foto idola favorit saya di kamar saya. Tentu dengan menggunakan AR Canvas akan membuat pengguna Samsung semakin lebih kreatif dalam membuat konten.

image

AR Canvas saat ini sudah tersedia di Play Store dan Galaxy Store. Galaxy Store merupakan layanan penyedian milik Samsung yang mirip dengan layanan dari Play Store.

Beberapa waktu belakangan, Samsung sangat semangat dalam meluncurkan berbagi fitur untuk menarik perhatian pengguna agar memakai produk buatan mereka.

AR Canvas tidak mirip dengan AR Zone. Sebab, AR Canvas membuat objek AR menggunakan kamera, sedangkan AR Zone membuat karakter yang mirip dengan pengguna Samsung, membuat stiker, doodle, dan lain-lain.

image

Welcome to AR Canvas adalah tampilan pertama ketika pengguna Samsung membuka aplikasi AR Canvas.

Selain logo AR ditengah, ada juga stiker "hello" dengan tulisan warna hitam dan latar belakang berwarna kuning.

Lalu selanjutnya, pengguna Samsung bisa membuat AR Scene sesuai dengan keinginannya masing-masing.


AR Canva mempunya fitur yang dapat merubah objek didalam video berubah-ubah sesuai dengan keinginan penggunannya.

Seperti gambar bantal merah yang bisa bergerak sesuai dengan penggunanya menekan bintang tersebut.


image

Tersedia fitur Gif yang sangat lucu dan banyak agar pengguna AR Canvas tidak mudah bosan dalam membuat kreativitas.

Seru banget menggunakan AR Canvas disaat santai. Karena menggunakan smartphone bukan hanya sekedar chat, tetapi membuat kreativitas dengan aplikasi AR Canvas yang bisa menggunakan foto, video, teks, doodle, dan gif. Mari sama-sama belajar dan tingkatkan kreativitas kita dengan AR Canvas.

Karena aplikasi ini masih dalam bentuk beta, jadi beberapa kali sering keluar dengan sendirinya. Tapi, kedepannya saya yakin aplikasi ini akan banyak digunakan oleh pengguna Samsung.
15 Comments
Others
Mancappp nih.. 🤘🤘🤘
Others
Mangtap 🥳😀
Others
Menarik bgt AR Canvas ini. Apps baru ternyata, untuk gambarny bs kita ambil dr gallery ga ?
Others
Betul banget, AR Canvas termasuk aplikasi terbaru dari Samsung.

Untuk gambarnya bisa kok diambil langsung dari galeri smartphone kita 😊
Others
Asikkk AR canvas. Ide menarikk nih 🤩🤩🤩
Others
Thanks bang Burhan 🥳😁
Others
Terchakeeep 😍😍 kerennn abiss deh mas Baguss, keep it upp 🥳🔥
Others
Chakep 😀

Siap, thanks mas Evan 🥳
Others
Menambah kreatifitas! Thank you for sharing kak🥳