Original topic:

Tips Cara Memaksimalkan Hasil Foto Malam Hari #anggazone08tips&trik

(Topic created on: 11-10-2022 11:33 PM)
58 Views
Photography
Tips memaksimalkan hasil foto Malam Hari dengan Menggunakan Smartphone kesayangan mu.

☆By anggazone08 ☆

image
Foto oleh anggazone08
Shoot with Galaxy A52s 5G
Lokasi foto Pantjoran Pantai Indah Kapuk


Hai hai 👋👋👋 sobat members balik lagi dengan anggazone08 di tips & trik.

Kali ini anggazone08 mau membahas cara memaksimalkan hasil foto di malam hari dengan smartphone samsung tipe apapun .

Nah bagi kamu yang hobi mengabadikan pemandangan dengan memotret menggunakan smartphone, kondisi di malam hari bisa menjadi pilihan untuk berfoto.
Di mana, keunikan saat memotret pemandangan di malam hari, hadir berkat gemerlap cahaya yang menyelimuti khususnya suasana perkotaan. 
Akan tetapi, memotret di malam hari bukanlah sebuah hal yang mudah untuk dilakukan.

image
Foto oleh anggazone08
Shoot with Galaxy S21 fe
Foto model oleh Henders
Lokasi foto Roof Top Mall Kuningan City jaksel

Dalam hal ini, kamu harus mengetahui cara memotret yang tepat di malam hari agar menghasilkan gambar yang bagus. 
Mengingat, kondisi minim cahaya sangat erat risikonya dengan hasil foto yang tidak fokus, blur, maupun goyang. Belum lagi tambahan noise karena

image
Foto oleh anggazone08
Camera Galaxy S21fe nigthmode
Foto model Baleee2014
Lokasi foto Roff Top Mall Kuningan City

kamera smartphone yang digunakan kurang memadai. Untungnya, ada sejumlah cara memotret yang bisa dilakukan ketika mengambil gambar di kondisi malam hari.
Yuk, simak tips mudahnya melalui penjelasan anggazone08 berikut ini.
 
● Memperhatikan Segitiga Exposure

Cara untuk memotret di kondisi malam hari yang pertama, adalah dengan mengatur salah satu komponen segitiga exposure yaitu shutter speed
Fitur ini sendiri biasanya hadir di banyak jenis smartphone flagship
Namun, saat ini sudah banyak pilihan smartphone di kelas mid-end yang dibekali shutter speed pada kameranya.

Jika smartphone yang kamu gunakan masih belum mendukung fitur tersebut, maka bisa mengunduh aplikasi pihak ketiga terlebih dahulu. 
Dengan memanfaatkan peran shutter speed, kamu akan lebih mudah menghasilkan bidikan di malam hari yang tampak lebih terang. 
Di mana, semakin kecil angka shutter speed yang digunakan, maka semakin terang pula hasil gambar karena cahaya yang terkumpul akan lebih banyak.

● Menggunakan Mode Malam / Night Mode

Kemudian Cara memotret di malam hari berikutnya melalui smartphone adalah dengan memanfaatkan mode malam atau night mode. Di mana, mode malam ini bisa membantu kamu dalam membidik objek dengan kondisi pencahayaan minim sekalipun. 
Cara kerja fitur ini sendiri yaitu menggunakan kecepatan shutter speed yang lambat dalam menangkap detail objek dan juga mengambil lebih banyak cahaya.

Selain itu, mode malam juga terhubung melalui lampu flash dalam menerangi objek maupun latar depan bidikan. 
Kamu juga bisa madukan dengan fitur OIS yang memungkinkan stabilisasi gambar optik dalam mengatasi masalah gambar buram karena gerakan pengguna dan gerakan kamera yang bersamaan.

● Menggunakan Mode Manual

Kita juga bisa memanfaatkan mode manual yang sudah tersedia di Hp Samsung.
Menjadi salah satu cara memotret di malam hari melalui smartphone dengan hasil bagus. Fitur ini memungkinkan penggunanya untuk menangkap gambar ala profesional. 
Mengingat, mode manual akan memunculkan fitur shutter speed dan pengaturan layaknya kamera DSLR atau mirrorless. Jika smartphone yang kamu gunakan memiliki fitur ini, maka mode manual bisa menjadi pilihan dalam menghasilkan gambar terbaik untuk mengambi foto-foto pemandangan di malam hari.

● Manfaatkan Aksesoris Tripod

Selain beberapa cara di atas kita juga membutuhkan alat pendukung untuk menjaga kestabilan saat kita sedang mengambil Gambar dengan smartphone, Jika cara-cara memotret di malam hari melalui smartphone lebih ke fitur-fitur yang ada di dalamnya, maka selanjutnya kamu bisa menggunakan bantuan aksesoris berupa tripod
Tripod bisa membantu hasil gambar lebih stabil dengan minim noise di malam hari maupun kondisi minim cahaya. 
Di mana, tangan kita yang bergetar akan lebih terminimalisir ketika mengambil gambar menggunakan camera smartphone-mu.

Cukup dengan meletakkan smartphone ke tripod, maka kamu bisa dengan mudah menghasilkan gambar terbaik, tanpa perlu khawatir hasil buram atau blur karna goncangan atau getaran tangan kita saat mengambil gambar.

● Proses Editing untuk Menyempurnakan Hasil Gambar

Cara memotret di kondisi malam hari melalui smartphone terakhir yang harus kita perhatikan adalah bagian editing.
kamu bisa memanfaatkan fitur seperti Might Mode dalam proses mengedit hasil gambar yang didapatkan sebelumnya. 
Apalagi menggunakan aplikasi editing foto maupun video sudah banyak pilihannya saat ini. Kamu dapat menyesuaikan jenis aplikasinya sesuai dengan kebutuhan.

image
Foto oleh anggazone08
Di ambil dengan camera A52s 5G
Lokasi central park mall jakarta barat

Selain itu, aplikasi editing dapat membantu pengguna mengatur kembali warna yang dirasa kurang sesuai untuk membuatnya lebih terang maupun lebih dramatis. 
Adapun sejumlah aplikasi editing yang dapat digunakan seperti Lightroom, PicsArt, hingga VSCO.

image
Foto oleh anggazone08
Camera A52s 5G
Lokasi Central Park Mall Jakarta barat

Nah Itu dia beberapa cara memotret di malam hari yang bisa sobat members terapkan dan coba untuk berfoto malam agar menghasilkan gambar yang bagus hanya dengan smartphone.

Semiga tips & trik ini bisa menjadi masukan buat sobat members yang suka berfoto di malam hari.

Saya angazone08 pamit 
Sampai jumpa di lain keaempatan.

》Salam Samsung Members《


image


Berikut beberapa hasil foto malam yang anggazone08 ambil menggunakan Galaxy A52s 5G mode foto biasa tanpa nigthmode dan belum di edit warna jadi ini hasil asli ya hehe 😁


image
Camera Galaxy A52s 5G

image
Camera Galaxy A52s 5G

image
Camera Galaxy A52s 5G

image
Camera Galaxy A52s 5G

image
Camera Galaxy A52s 5G


image
Camera Galaxy A52s 5G

image
Camera Galaxy A52s 5G

image
Camera Galaxy A52s 5G

image
Camera Galaxy A52s 5G

image
Camera Galaxy A52s 5G

image
Camera Galaxy A52s 5G

image
Camera Galaxy A52s 5G

Nah yang ini beberapa hasil foto malam 
Yang saya foto dengan beberapa Hp 
Di antara nya

● Galaxy A52s 5G
● Galaxy S21 fe 

Dan sudah saya edit warna menggunakan editing bawaan dari Hp Samsung agar hasil nya lebih ciamik buat di lihat fotonya. 😁👍📸


image
Camera A52s 5G nigthmode

image
Camera Galaxy A52s 5G nigthmode

image
Camera Galaxy A52s 5G nigthmode

image
Camera Galaxy S21 fe 5G

image
Camera Galaxy A52s 5G

image
Camera Galaxy A52s 5G

image
Camera Galaxy S21 fe

image
Camera Galaxy S21fe nigthmode

image
Camera Galaxy S21fe nigthmode

image
Camera A52s 5G

image
Camera Galaxy S21 Fe

image
Camera Galaxy A52s 5G


Terimakasih buat Sobat Members yang sudah menyimak hingga selesai
Smoga suka dengan tread sederhana ini 🙏

Anggazone08 pamit 👋



12 Comments
Nur204
Active Level 5
Photography
Kalo di hutan kaka mau foto apaan malam malam 🤣 yang ada nanti foto penampakan 😆😆😆
jnl
Active Level 7
Photography
Foto keunikan hutan di malam hari.. apa lagi pemandangannya indah kalau di siang hari. Jd mau mengabadikan di momen malam hari... 😁😁
Moderator3
Moderator
Moderator
Options
Photography

Malam hari dengan city lights memang terbaik🤩