- Mark as New
- Bookmark
- Subscribe
- Subscribe to RSS Feed
- Permalink
02-27-2025 10:55 AM (Last edited 03-26-2025 11:48 AM by Moderator2 ) in
Tips & How-toTerkadang, ketika pergi, Anda mengkhawatirkan rumah Anda yang kosong. Oleh karena itu, alangkah baiknya jika ada seseorang yang tetap memantau rumah Anda 24/7 dan melapor kepada Anda secara real-time jika ada apa-apa, bukan? Dengan SmartThings dan kamera rumah, Anda dapat mengubah rumah Anda menjadi tempat yang selalu aman.
Pantau rumah dari mana saja
Dengan kamera rumah, Anda dapat memantau semua sudut rumah Anda secara real-time setiap kali Anda meninggalkan rumah. Anda bahkan dapat memantau anjing kesayangan Anda yang sedang sendirian di rumah untuk mengetahui apakah ia baik-baik saja. Segala kekhawatiran akan sirna ketika Anda melihat rumah Anda, meski dari jarak jauh, terlihat baik-baik saja.
Endus pergerakan mencurigakan secara real-time
Sepertinya akan sangat sulit untuk selalu memantau rumah dengan ponsel pintar selagi Anda sibuk bekerja. Namun, kamera rumah tidak pernah melewatkan satu pun suara atau gerakan mencurigakan. Kamera tersebut akan secara otomatis merekam dan memperingatkan Anda secara real-time ketika ada pergerakan terdeteksi, bahkan di tengah malam, oleh karena itu tinggalkan rasa khawatir Anda.
Tinggalkan rumah tanpa beban
Ketika Anda harus meninggalkan rumah dalam waktu lama untuk berlibur atau urusan bisnis, Anda mungkin akan mengkhawatirkan hal-hal yang biasanya tidak terpikirkan seperti keamanan, kebocoran air, dan kebakaran. Dengan SmartThings Home Monitor, Anda dapat mengelola setiap masalah yang mungkin terjadi di rumah Anda. Setiap kali masalah darurat terdeteksi, SmartThings akan memberi tahu Anda secara real-time, kapan pun.
- Tags:
- SmartThings
- Mark as New
- Subscribe
- Subscribe to RSS Feed
- Permalink
- Report Inappropriate Content
Saturday (Last edited Saturday ) in
Tips & How-to