Original topic:

Kemeriahan Event Local Launch Galaxy Z Series! #LocalLaunchReview

(Topic created on: 09-11-2021 11:29 PM)
344 Views
abdurraim
Options
Competition

image

Hai members!

Beberapa hari lalu tepat tanggal 09 September 2021, Event Local Launch Samsung Galaxy Z Fold 3 dan Z Flip 3 5G di gelar. 


image

Event Local Launch ini dapat disiarkan melalui Live StreamingYoutube Indonesia dan melalui website Galaxy Launch.

Hayoo siapa nih yang nonton eventnya kemarin? Tunjuk tangan heheheh
Semoga temen-temen members sudah pada nonton ya. Hari ini saya ingin membagikan kemeriahan dan keseuan dari Event Galaxy Local Unpacked ke temen-temen semua.

Penasaran? Yuk langsung aja kita mulai! 

  • Pembukaan


image

Acara Local Launch dimulai pukul 19.00 WIB. Saya berkesempatan hadir untuk mengikuti acara Local Launch bersama members lain. Kita semua saling bercengkrama satu sama lain melalui fitur chat untuk sekedar tegur sapa memperat silatuhrahmi

Seru banget bisa ketemu temen-temen members semua! 



image

Acara Local Launch pun dibuka oleh Mr TM.Roh SelakuPresident Samsung Electronics Indonesia beliau menyambut teman-teman members dan #TeamGalaxy dengan ramah sekali. Beliau mulai memperkenalkan perangkat terbaru Samsung Z Series dan Ekosistem Samsung terbaru (Galaxy Watch 4| Buds 2) . Tak lupa beliau menjelaskan juga terkait keseharian masyarakat di era pandemi sekarang untuk bisa memaksimalkan perangkat Smartphone yang kita miliki.





image

Mengutip perkataan dari Mr. TM Roh
Samsung terus mengembangkan inovasi untuk membuka dunia anda 
Saya terkesima mendengar perkataan tersebut. Saya yakin Samsug akan memberikan inovasi terbaik di Z 3 Series yang dirilis. 

Galaxy Z Flip 3 5G ala Pevita Pearce #TeamGalaxy
image

Setelah pembukaan selesai. Satu persatu tim Galaxy tampil memperkenalkan perangkat Samsung Z Series dan ekosistemnya 

Yang pertama ialah Pevita Pearce. Pevita Pearch menjelaskan bahwa dirinya suka membuat kontenWorkout. 

Nah, ada yang menarik disini 

image

Pevita menjelaskan fitur-fitur unggulan dari Samsung Galaxy Z Flip 3 5G yaitu terdiri dari :
  • Flex mode: dimana ia bisa membuat konten tanpa harus bingung mencari tripod , cukup melipat layar dan konten pun bisa langsung dibuat
  • Take Picture With Bixby Voice Command: ambil gambar jadi lebih muda cukup dengan mengatakan "take a picture!"
  • Auto Framing: Kamera secara otomatis akan menzoomkan ke object bergerak jadi lebih mudah mendapatkan gambar
Oh ya, Bagi kalian yang suka khawatir perangkatnya jatuh Samsung Galaxy Z Flip 3 5G sudah menggunakan bahan armor alumunium lho! Jadi lebih aman


image

Apa ada casing khusus di perangkat Samsung Galaxy Z Flip 3 5G? 


Jawabannya ada dong! .Samsung Galaxy Z Flip 3 5G memberikan kemudahan bagi kita lho untuk memilih casing yang kita inginkan agar terlihat lebih menarik
image

Say hi to Clearer Notification! 
Pevita menjelaskan juga bahwa di Samsung Galaxy Z Flip 3 5G sudah memiliki layar depan yang lebih besar untuk menampilkan notif dan bisa dikustom juga! Ditambah lagi bisa foto pakai kamera 12 MP di layar depannya lho. Keren banget ya Samsung Z Flip 3 5G!

Galaxy Ekosistem ala Reza Rahardian #TeamGalaxy


image

Tim Galaxy selanjutnya yaitu Reza Rahadian. Beliau memperkenalkan salah satu ekosistem samsung yaituSamsung Galaxy Watch 4

image

Samsung Galaxy Watch 4 memberikan kemudahan dalam memonitor kesehatan tubuh kita salah satu fitur unggulannya yaitu dapat mengecek kadar oksigen dalam darah lho! Dan Body Compititon. Perlu diketahui bahwa Samsung Galaxy Watch 4 sudah menggunakanWatch OS! Gokil ! Jadi lebih interactive dan seru ya members


image

image

Lanjut, Reza Rahadian menjelaskan fitur-fitur unggulan dari Samsung Galaxy Z Flip 3 5G! Yaitu dukungan Refresh Rate 120hz untuk mendapatkan informasi lebih cepat serta adanya dukungan IPX8 anti air yang bikin Z Flip 3 5G aman dari Air! 


image

Nah yang tak kalah menarik samsung juga memperkenalkan Samsung Galaxy Buds 2! Yey seri TWS samsung ini dirilis juga. Reza Rahadian menjelaskan keunggulan dari desain dan fitur Galaxy Buds 2 dimana desainnya lebih fresh dengan dukungan Noise Cancelling yang lebih bagus! Waw jadi penasaran sama Galaxy Buds 2 hehehe...

Galaxy Z Fold 3 ala Darius Sinathrya #TeamGalaxy


image

Di sesi ke 3 akhirnya pengalaman Seri Z Fold 3 5G dibagikan oleh aktor ternama yaitu Darius Sinathrya. Beliau menjelaskan bahwa peran Samsung Galaxy Z Fold 3 5G! Sangatlah dibutuhkan terutama di era pandemi sekarang ini


image

Dukungan Chipset Snapdragon 888 5G membantu beliau dalam melakukan pekerjaan terutama disis multitasking dengan menggunakan fitur edge panel yang tentunya tampilan appsnya dapat disesuaikan jika layar dibuka 

image

Nah, Samsung Galaxy Z Fold 3 5G ini sudah menggunakan layar Gorilla Glass Victus lho dimana lebih aman untuk dibawa kemana-mana. Asik banget ya members!


Galaxy Z Fold 3 ala Dian Sastrowardoyo#TeamGalaxy

image

Lanjut di team galaxy berikutnya yaitu Dian Sastrowardoyo. Beliau mempekenalkan dan berbagi pengalaman menggunakan Samsung Galaxy Z Fold 3 5G. 

Samsung Galaxy Z Fold 3 5G menjadi daily driver beliau untuk mencari inspirasi dalam membuat film loh.


image

Samsung Galaxy Z Fold 3 5G sudah menggunakan layar Dynamic Amoled 2X untuk layar utamanya sebesar 7.6inc, dimana memberikan ruang yang besar dalam menikmati multimedia.

image

Tak hanya itu Samsung Galaxy Z Fold 3 5G sudah mendukung Spen + fitur drag and drop. Kebayang dong mudahnya melakukan pekerjaan untuk mendapatkan inspirasi menggunakan Z Fold 3 5G.


image

image


Untuk mempemudah membuat konten Samsung Galaxy Z Fold 3 5G menyediakan fitur capture view mode yaitu fitur yang memberikan hasil gambar langsung disisi sebelah kiri layar jadi lebih mudah mensortir gambar terbaik serta tersedianya dual preview screen untuk mengambil gambar menggunakan kamera belakang, Tak hanya itu adanya dukungan flex mode jd lebih mudah bikin konten tanpa tripod😆

Sambutan Mr Benard Ang 
image

Setelah #TeamGalaxy selesai memaparkan pengalamannya menggunakan perangkat Samsung, dilanjutkan penjelasan kembali oleh Mr. Benard Ang Selaku Vice President Samsung Electronics Indonesia. Beliau menyampaikan perangkat Z Series beserta keunggulannya, ditambah keunggulan dari Galaxy Watch 4 dan Galaxy Buds 2 secara detail. Senang rasanya jadi tau keunggulan dan inovasi perangkat samsung terbaru.


image
Pada perhelatan Local Unpacked, Samsung Indonesia memberikan selamat kepada atlit olimpiade tokyo dan memberikan perangkat Galaxy z Fold 3 5G untuk para atlit Olimpiade Tokyo! Keren banget Selamat untuk atlit Indonesia!



Impressive acara local unpancked kali ini. 
Penutupan & Quiz Interactive



image

Akhirnya masuk ke sesi akhir dimana saya bersama members lain masuk ke sesi quiz yang di moderatori oleh tim samsung. Acara quiznya seru banget kita menjawab soal terkait perangkat Z Series! Semuanya semangat untuk mengikuti quiz tersebut sangat seru dan interactive. Saya ucapkan selamat bagi para pemenang quiz. 


image


Sebagai penutup ada musisi pamungkas menyanyikan lagu buatannya sendiri. Kerenn pokonya event Local Launch kali ini semoga bisa bertemu di event berikutnya dan semoga thread ini bermanfaat ya members. See yaa di thread berikutnya🥰


 @abdurraim-2021

28 Comments
Competition
Mantapppl bro abdur release jugaa 🤩🤩🤩👍 semangattt 😁
Competition
Terima kasih burhan 🙏🙏🙏
BanyakGaul
Expert Level 5
Competition

Mantap bang Abdur... release juga youtube bronze-nya... selamat ya kak :)

Competition
Terima kasih mas julian 😆😆😆
tiirtiir
Expert Level 5
Competition
Mantab kak Abdur 👍😁
Competition
Terima.kasih kak tirtirrrr
0 Likes
Competition
Amazing thread master
Competition
Thank youuu masbiiu😆😆
rizkiarnaz
Expert Level 5
Competition
keren threadnya 👍 👍
goodluck kakak 👏 👏