Original topic:

Kulkas Rasa Antartika #BESPOKEFridge

(Topic created on: 04-23-2023 09:31 PM)
123 Views
ellboy27
Options
Home Living
Hai, Hai Kawan!!

Kulkas bukan hanya sebagai pajangan di ruang dapur, kulkas adalah penyelamat bagi berbagai macam bumbu dan bahan pangan sehari-hari. 

Tapi apa jadinya jika kulkas yang dimiliki timbul banyak es?

Ini kisah ku dan kulkas yang ada di rumah.

image

Pernah tidak kalian mengalami pembekuan atau biang es yang banyak pada freezer kulkas?

Kulkas ini milik kakak ku, yang usianya sekitar 9 tahun lamanya. Dengan type One Door. Jadi kebayangkan, gimana dinginnya saat buka kulkas ini.

image
Terlihat pada gambar diatas, ya seperti itulah penumpukan pada biang es. Cara mencairkan nya pun terbilang rumit. 

Jika listrik dicabut, memakan waktu seharian untuk menunggu semua cair, jadi salah satu cara yang kakak ku lakukan, dengan menggetok si biang es ini. 

Jika ingin membayangkannya, seperti pada film animasi FROZEN, dimana Kristoff sedang berkerja memotong bongkahan es. 

image

Pada gambar diatas, terlihat panel kulkas yang mulai usang. Pernah dipasang stiker agar terlihat menarik, namun nyatanya stiker pun tak bertahan lama. Dan ada satu masalah lagi, yaitu seringnya pintu kulkas dibuka tutup oleh ponakan, kadang lupa ditutup kembali.

image

Aku pernah mendapatkan kesempatan untuk menghadiri Monthly Gathering yang sedang membahas Kulkas Bespoke. Dan ada satu kulkas yang menarik hati.

Ya, itu adalah kulkas Bottom Mount Freezer, yang mana untuk penempatan freezer ada pada bagian bawah kulkas. 

Bagi ku ini sangat menarik, dimana untuk daging-daging yang lumayan beratnya, dapat langsung ditaruh dibawah tanpa harus diangkat ke atas.

image

Dengan memiliki fungsi untuk tetap menjaga suhu kulkas agar tetap stabil, jadi tenang deh, tidak ada lagi si biang es.

image

Apalagi ditambah dengan fitur yang dapat terhubung dengan Samsung Smart Things, jadi bisa mengecek kulkas hanya melalui Handphone. 

image

Dan bisa mengkostum Panel Kulkas dengan desain semau kita. Sangat memudahkan sekali bukan.

Jangan lupa mampir ke https://www.samsung.com/id/refrigerators/bespoke-refrigerator/ untuk merasakan experience Kulkas Bespoke.

Yuk, ikutan Story Contest #BESPOKEFridge
Caranya ⬇️
0 Comments