Original topic:

Kamera berembun

(Topic created on: 04-24-2023 06:23 PM)
1309 Views
ALRIPR
Active Level 2
Options
Galaxy A
Hallo. Saya mau tanya. Saya user Samsung A33 5G. Kejadianya kemarin, saya mencuci hp saya di keran kamar mandi. Tapi setelah di cuci kamera saya berembum. Apakah hp nya tidak apa? Atau malah kemasukan air. Posisinya hp gk sampe berendam di air, cuma di guyur aja dan pakai sabun mandi biar bersih. 
20 Comments
Spandjiderman
Expert Level 1
Galaxy A
Jika kamera Samsung A33 5G Anda berembun setelah dibersihkan dengan sabun dan diguyur air bersih, mungkin saja terdapat residu sabun atau air yang terjebak di dalamnya. Hal ini dapat menyebabkan embun di kamera saat Anda menggunakan perangkat. Untuk mengatasi masalah ini, Anda dapat mencoba beberapa langkah berikut:

1. Keringkan perangkat dengan handuk atau tisu kering dengan lembut. Pastikan tidak ada air atau residu sabun yang tersisa di dalam kamera.

2. Buka aplikasi kamera dan biarkan perangkat dalam keadaan terbuka selama beberapa menit. Hal ini dapat membantu menghilangkan kelembaban yang tersisa di dalam kamera.

3. Jika langkah pertama dan kedua tidak berhasil, Anda dapat mencoba memasukkan perangkat ke dalam beras selama beberapa jam. Beras dapat menyerap kelembaban yang tersisa di dalam perangkat.

Jika masalah tetap persisten, sebaiknya bawa perangkat Anda ke layanan purna jual Samsung untuk diperiksa lebih lanjut. Ingatlah untuk tidak mengeluarkan perangkat Anda dalam kondisi basah atau lembab, karena dapat membahayakan komponen internal perangkat.
0 Likes
ALRIPR
Active Level 2
Galaxy A
Apakah itu artinya air masuk kedalam perangkat?
0 Likes
Anonymous
Not applicable
Galaxy A
Iya dong, embun itu terjadi karena air yang tadinya masuk (butiran kecil banget) terus menjadi gas (mungkin karena panas) dan akhirnya jadi embun lagi.
0 Likes
GakBahayaTah
Expert Level 3
Galaxy A
Itu Sih Ada Air Yang Masuk Ke Lensa Kamera
0 Likes
CahJiker
Active Level 10
Galaxy A
Knpa hpnya dicuci pakai sabun, apa sebelumnya jatuh atau kotor. Usahakan lap device dg kain khusus jngan pakai air apalagi pakai sabun, sekalipun device ada ip ratingnya jangan jdi patokan kalau hp bener" aman dri debu dan air. "Jaga dan rawat hp anda seprti malika keledai hitam" 🗿
ALRIPR
Active Level 2
Galaxy A
Yaa biar bersih aja. Kan ip67 yaa. Saya kira gk masalah kalau dicuci pakai air dan sabun. Toh gk di rendam ke dalam air juga
0 Likes
CahJiker
Active Level 10
Galaxy A
Kalau dibilas pakai air usahakan airnya mengalir/ air keran dan tidak dibilas pakai sabun karena sabun punya zat kimia yg bisa merusak ip rating itu sendiri
0 Likes
IqbalPratama
Active Level 8
Galaxy A
Gan air sabun itu larutan basa, bisa bikin lem mengelupas.
Sebelum hapenya kenapa napa, mending dikeringkan. Bisa pake silica gel, atau dimasukkan beras.
0 Likes
Đømínìct
Expert Level 5
Galaxy A
Meskipun dikata ada ip67 namun tetap ada yg namanya syarat & ketentuan berlaku....Air kolam aja gak disarankan, apalagi cairan sabun 😱