Original topic:

Transfer File dari Android ke Mac Os.

(Topic created on: 02-24-2024 12:20 PM)
4363 Views
Ibra019
Active Level 4
Options
Galaxy A
Permisi semuanya.
Saya pengguna samsung yang masih dikataka baru (tepatnya baru tanggal 17 februari 2024 kemarin).

Saya ingin melakukan transfer data dari laptop saya (Macbook) ke Hp Samsung A25 saya. Ada yang tau caranya bagaimana? Terutama yang menggunakan koneksi USB, karena ukuran datanya lumayan besar jika harus mengguakan drive.

Saya sudah menggunakan aplikasi Android File Transfer, tetapi selalu tidak bisa terhubung (tertulis silahan restart atau hubungkan ulang perangkat). Padahal saya sudah menyalakan USB Debugging dan sudah mengalihkan pengaturan USB menjadi berbagi file. Saya juga sudah mencoba menggunakan berbagai kabel, sempat bisa 1x tapi kemudian tidak bisa lagi

Ada yang tau solusinya?

Terima kasih banyak
19 Comments
Sirius_07
Expert Level 5
Galaxy A
Pakai aplikasi smart switch kak, bisa langsung ikuti langkah di link ini. Sebelum memindahkan data download dlu apps for Mac di link ini juga.

https://www.samsung.com/id/apps/smart-switch/
0 Likes
Ibra019
Active Level 4
Galaxy A
Maaf kak, tapi di artikel tersebut tertulis untuk perangkat baru (kayak opsi pencadangan dan pemulihan). Tapi ini maksud saya memindahkan file seperti layaknya menggunakan kabel data di perangkat windows. Jadi dari HP samsung ke Macbook (bukan ios).
0 Likes
Sirius_07
Expert Level 5
Galaxy A
Menggunakan Quick Share jg ga bisa ya kak?
0 Likes
Ibra019
Active Level 4
Galaxy A

gabisa kak, soalnya gabisa install Quick Sharenya di Mac

0 Likes
DhanyKusuma
Active Level 6
Galaxy A
Coba install "android file transfer" di mac. Semoga masih ada ya, sudah lama macbook pro pensiun
0 Likes
Ibra019
Active Level 4
Galaxy A
Terima kasih sarannya kak. Sudah saya coba tapi tidak bisa kak. Sudah saya sebutkan juga kendalanya di atas kak
0 Likes
DhanyKusuma
Active Level 6
Galaxy A
Manual kalau bgt, upload file ke cloud, kemudian download di mac. Maaf ya selain itu mungkin master2 disini ada solusi
0 Likes
ekajahe
Active Level 8
Galaxy A
saya masih pake MBP mid 2012, tapi dah force upgrade ke ventura OS...🤭🤭
pindah2 file, pake android file transfer gak da masalah...
lancar2 ja...
pindah2 file nya juga pake kabel...
0 Likes
Ch92ID
Active Level 7
Galaxy A
Ribet juga ya ternyata 😅 saya pribadi belum pernah pakai MacBook ataupun device lainnya dari Apple, karena dari dulu pakai Windows dan Linux, jadi kalau terjadi situasi dimana harus pakai MacBook pastilah akan masuk forum² dan browsing² tips dan cara² untuk memaksimalkan penggunaan.
0 Likes