Pahlawan bukanlah suatu 'kata' yang hanya diperuntukkan kepada para pejuang yang telah gugur di medan perang saat membela negaranya.
Tetapi bagiku, Pahlawan adalah seseorang yang berarti, berpengaruh dan berjuang dikehidupanku.
Jika ditanya siapakah pahlawan hidupku?
Aku akan menjawab :
I'm the HERO of my Own Life
Pasti akan ada seseorang yang bertanya.
Why?
Mengapa Aku?
Mengapa bukanIbuku, Ayahku, atau bahkanSaudaraku?
Apakah aku tidak menghargai mereka?
Apakah aku tidak bersyukur memiliki mereka?
Apakah aku tidak berterima kasih atas bantuan yang telah mereka berikan untukku?
Atau apakah aku lupa diri atas perjuangan mereka untukku?
Tidak!
Bukan seperti itu.
Ayah, Ibu, Saudara, Keluarga, bagiku mereka bukanlah Pahlawan dalam hidupku.
Mereka Lebih dari SEGALAnya untuk aku dan kehidupanku. Tidak ada Simbol atau Kata yang tepat yang dapat mencerminkan mereka dalam hidupku.They are my universe, my world, my galaxy, my everything.
I'm the HERO of my Own Life.
Inilah yang selama ini aku, kamu, kita, atau mereka yang tidak pernah sadari.
Aku adalah Pahlawan untuk kehidupanku.
Aku bahkan sudah berjuang untuk diriku sendiri sejak dilahirkan di dunia ini.
Aku berjuang mulai dari mendapatkan tangisan pertamaku, penglihatan pertamaku, pendengaran pertamaku, senyuman pertamaku, tawa pertamaku, ingatan pertamaku, kata pertamaku, langkah pertamaku, permainan pertamaku, kehidupan sosial pertamaku, pendidikan pertamaku, pekerjaan pertamaku, dan hal lain yang pertama kali terjadi dalam hidupku bahkan masalah pertama dalam hidupku.
Aku berjuang dari usia 1 hari hingga saat ini beribu hari yang telah ku lalui. Pahit, manis selalu menghiasi perjuanganku.
Hingga saat ini setelah banyak hal yang telah aku lalui,
I'm Here!
Hi world, I'm Here!
Aku berdiri disini, diatas hasil jerih payahku selama ini.
Memang ini jelas bukanlah apa-apa jika dibandingkan dengan dia, dia, atau dia.
But, this is my best version of me.
Aku merintis, berusaha, dan jungkir balik berjuang dari 0 hingga sampai pada saat ini dan masih terus berlanjut.
Namun ada hal yang aku lupakan.
Apakah itu?
Ya, itu dia.
Aku lupa bersyukur dan berterima kasih pada Diriku sendiri. Diriku yang telah berjuang, mengerahkan segala yang aku miliki, tenaga, waktu, pikiran, materi dan berbagai hal untuk mencapai titik ini.
Memang, ini bukanlah akhir dari perjuanganku. Bagiku ini masih awal, awal dari apa yang telah aku miliki dan awal dari berbagai hal yang belum menjadi bagian dari roda kehidupanku.
Last but not least,
I Wanna Thank Me.
I Wanna Thank Me for doing all this Hard Work.
Thank me for just being Me all the time.
Terima Kasih untuk diriku yang Sudah dan Masih terus berjuang untuk kehidupanku.
I'm the HERO of my Own Life