Original topic:

[TIPS] Foto Aesthetic di Lorong Menggunakan Samsung Galaxy | #withGalaxy

(Topic created on: 11-30-2022 03:34 PM)
1599 Views
Photography

Hai Samsung Members 👋

Pernah ga sih waktu ketemu tempat yang Instagrammable tapi sebel karena hasil fotonya berasa ga aesthetic? Pada kesempatan kali ini aku akan berbagi tips fotografi sederhana untuk berfoto di tempat yang Instagrammable, khususnya di tempat berlorong, agar subjek fotomu lebih pop dan hasilnya lebih menarik. Let's find out!

 

Watch on YouTube Subscribe

 

Untuk foto di lorong, alih-alih memotret setara eye-level, kita akan melakukan sedikit perubahan angle. Berikut alasan-alasan perubahan yang kita lakukan melalui video di atas.

 

1. Menggunakan Lensa Ultrawide

Dengan menggunakan lensa Ultrawide, kita dapat menangkap sudut yang lebih luas, sehingga kita bisa memotret situasi dan lokasi subjek berada. Tidak hanya itu, dengan memosisikan subjek di tengah, kita dapat seolah-olah membuat garis leading line yang mampu mengarahkan mata menuju ke subjek.

 

2. Mundur Beberapa Langkah

Dengan mundur beberapa langkah kita dapat mengambil satu badan penuh. Perlu diingat bahwa menggunakan lensa Ultrawide dapat membuat subjek terlihat kecil dan terasa jauh. Jadi jangan mundur terlalu jauh, ya.

 

3. Putar Galaxymu dan Turunkan ke Bawah

Alih-alih memotret dari eye-level, kali ini kita akan memotret dari low-angle. Kamu bisa menurunkan kamera mendekati tanah untuk menciptakan efek depth, khususnya untuk lensa ultrawide.

 

Mungkin beberapa dari kita bingung mengapa kita perlu memutar smartphone kita. Dengan memutar smartphone kita, kita dapat memosisikan kamera lebih ke bawah dibandingkan saat smartphone dalam posisi tegak.

 

gambar before.jpg
Before
gambar after.jpg
After

 

Penutup

Sekian tips dan trik fotografi dengan Samsung Galaxy ketika kamu berada di sebuah lorong.

 

Yuk tutup aplikasi ini, buka aplikasi kamera, mulai ambil foto dengan mengaplikasikan tips trik di atas, dan bagikan foto-foto estetikmu di Galaxy Gallery. Kami tunggu hasil karyamu, ya!

 

Salam Galaxy Bima Sakti 🌌

Follow Me On

sosmed-01.png
sosmed-02.png
sosmed-03.png
10 Comments
Photography
Low angle dengan gawai diputar (lensa di bawah) emang bermanfaat banget. Trik sederhana, tapi banyak gunanya. 😀
Photography
Betul betull, dengan begitu kita bsengatur angle lbh leluasa

Terima kasih banyak sudah mampir berkunjung yaa master Bayu 🙏🙏🙏
0 Likes
Photography
Sepakat, Mas. Buat foto makro berguna banget gawai dibalik itu.

Sama-sama. 😀🙏🏻
0 Likes
rizkiarnaz
Expert Level 5
Photography
mantap, terima kasih tipsnya master evan 🙏👍
Photography
Wahh terima kaish banyak master Rizki sudah menyimak dan mampir berkunjung 🙏🙏
rizkiarnaz
Expert Level 5
Photography
sama-sama master 🙏
0 Likes
alakram
Beginner Level 2
Photography
Bagus buat di coba

bijaktechnology.com
0 Likes
Photography
Fotoin akuuuu🤩🤩
0 Likes
mrsTin
Active Level 10
Photography
Kerennn bgt 👍makasih infonya kak
0 Likes