Original topic:

Baterai a55 emg boros ya?

(Topic created on: 12-18-2024 06:12 AM)
353 Views
dionre
Active Level 3
Options
Galaxy A
Halo saya pengguna galaxy a55, btw saya sudah pakai galaxy a55 selama 2 mingguan. Dari awal pakai boros nya udh kerasa. Pdhl belum main game dan cuma sosmed an doang. Apa penyebabnya dari good lock ya? Soalnya saya waktu itu langsung custom ini itu di good lock.

Btw saya pakai Dark mode dan kadang pake AOD kadang juga nggak, refresh rate saya atur ke 60hz tapi masih aja kerasa boros. Apa mungkin dari suhu ponsel ketika saya pakai? Ada yg tau settingannya biar gk boros2 amat? Terimakasih 

(Saya cas dari >15% - 80%, sesekali saya cas sampai 100%. 
22 Comments
Sirius_07
Expert Level 5
Galaxy A
Emg tipikal hp ny yg rada boros mungkin
dionre
Active Level 3
Galaxy A
Pdhl apk yg running di background udh pada ditutup 😭😭
0 Likes
Sirius_07
Expert Level 5
Galaxy A
Rajin update OS aja kalau ada updatenya biasanya dari update bisa bikin baterai lebih irit meski ga semua update begini.
0 Likes
dionre
Active Level 3
Galaxy A
Oke kak makasih
0 Likes
TEMAMAELENA
Active Level 8
Galaxy A
setahu saya galaxy tipe apa pun itu
baterai nya selalu awet
kalau di bilang boros seperti nya itu tidak mungkin
bisa jadi salah satu dari aplikasi yang ada di galaxy kamu memakai banyak daya sehingga membuat baterai kamu cepat habis
coba kamu cek satu persatu aplikasi yang ada di galaxy mu terutama kadang wallpaper yang bergerak bisa memakai banyak baterai.
0 Likes
hefza
Active Level 7
Galaxy A
Yang dilakuin biar galaxy ku awet batrainya :
Pake kemulusan gerakan standar
Matikan Always On Display
Gunakan mode pesawat jika terhubung ke wifi
Jangan menutup aplikasi di latar belakang (tutup semua)

Boleh di coba kak 😊 🙏
0 Likes
aps_chamuii
Active Level 6
Galaxy A
Halo ka, sebagai mantan sales samsung.. kalo aku nemu pertanyaan ini biasanya aku akan jawab begini.. 🙏
Karena masih ada proses sinkronisasi di hape kaka dan prosesnya berbeda2 setiap orang. Maksudnya kan ketika kita beli hape dan akan ada update, download, dll.. yang kesemuanya berjalan tanpa kita sadari.. hal itu sangat mungkin terjadi ketika baru beli.. kaka bisa menunggu kurang lebih sebulan.. jika masih berlanjut bisa segera bawa ke SSC untuk diperiksa lebih lanjut. 🙏😊
alfrozza89
Active Level 7
Galaxy A
Kemungkinan Penyebab Baterai Boros:
* Aplikasi latar belakang: Beberapa aplikasi mungkin berjalan di latar belakang dan terus mengonsumsi daya baterai.
* Kecerahan layar: Layar yang terlalu terang juga bisa menjadi penyebab baterai cepat habis.
* Konektivitas: Jaringan data seluler, Wi-Fi, dan Bluetooth yang terus aktif juga bisa menguras baterai.
* Komponen perangkat keras: Ada kemungkinan ada masalah pada komponen perangkat keras yang menyebabkan konsumsi daya baterai meningkat.
* Optimasi sistem: Sistem operasi yang belum dioptimalkan dengan baik juga bisa menjadi penyebab baterai boros.
Solusi yang Bisa Dicoba:
* Cek penggunaan baterai: Periksa aplikasi mana yang paling banyak mengonsumsi daya baterai dan coba batasi penggunaannya atau hapus aplikasi yang tidak penting.
* Atur kecerahan layar: Turunkan kecerahan layar ke tingkat yang nyaman.
* Nonaktifkan fitur yang tidak digunakan: Nonaktifkan fitur seperti lokasi, Bluetooth, dan Wi-Fi jika tidak sedang digunakan.
* Update perangkat lunak: Pastikan sistem operasi dan aplikasi Anda selalu diperbarui ke versi terbaru.
* Reset pengaturan: Coba reset pengaturan ponsel ke pengaturan pabrik. Namun, ingat bahwa ini akan menghapus semua data Anda.
* Bawa ke service center: Jika masalah tetap berlanjut, sebaiknya bawa ponsel Anda ke service center Samsung untuk diperiksa lebih lanjut.
ahmad38
Active Level 4
Galaxy A
Berapa kali ngecas seharinya kk?