Original topic:

Pengisian Daya Samsung A15 Sangat Lambat

(Topic created on: 10-16-2024 08:49 AM)
797 Views
Members_5G1xyg7
Beginner Level 2
Options
Galaxy A

Saya ingin menyampaikan keluhan terkait ponsel Samsung A15 yang saya miliki. Pengisian dayanya mengalami penurunan drastis. Saat ini, saya harus mengecas lebih dari 12 jam hanya untuk mencapai 100% penuh. Saya sudah mencoba mengganti kabel charger beberapa kali, namun masalahnya tetap sama. Mohon bantuannya untuk mencari solusi atas masalah ini karena sangat mengganggu aktivitas sehari-hari saya.

Terima kasih.

9 Comments
Mogay
Expert Level 5
Galaxy A
ganti charger-nya samsung support PD (power delivery) dan PPS (Programmable Power Supply) bukan yg casan ponsel china, misal casan 33W xiaomi ga bakal bisa bikin A15 kk dpt 33W (malah dibawah 10W) cari charger yg ada standar PD+PPS

casan xiaomi atau oppo hanya akan dpt arus daya maksimal di ponsel aslinya
lightGreen
Active Level 9
Galaxy A
Biasanya masalah charging itu antara: charger / kabel / usb port. Kalau sudah coba kabel lain, bisa coba charger lain. Kalau ada power bank bisa dicoba juga. Kalau masih error berarti ya usb port nya bermasalah.
NANDO07
Expert Level 5
Galaxy A
Beli kepala charger baru di samsung center
Galaxy A
Ganti kepala carjer yg 25 wat
Jawir750
Active Level 7
Galaxy A
Ganti ke charger ori samsung 25w atau merk lain yg penting 25w (atau output usb c)
Sebelumnya memang pakai kepala charger apa? Fotonya ada?
Rudi71
Beginner Level 2
Galaxy A
Sama punya saya juga tiba2 seperti itu butuh 10 jam untuk cas mulai 20% ke 100. Padahal udah pake cas bawaan dari samsung
Affandie
Beginner Level 2
Galaxy A
Setelah perbaruan pengisian sangat lambat sekitar 8jm baru terisi
0 Likes
iansmb
Active Level 2
Galaxy A
Maksudnya perbaruan apa ? Soalnya saya siap update one ui jadi seperti itu
0 Likes
hanroy
Beginner Level 2
Galaxy A
Pengisian daya samsung a15 saya sangat lambat sekali 100% butuh waktu 7 jam
0 Likes