Resolved! Solved

Original topic:

Review Singkat (Ex) User Samsung Galaxy J4

(Topic created on: 06-27-2023 12:21 AM)
1110 Views
_Sclusive
Active Level 7
Options
Galaxy J
Halo, selamat siang. Pada kesempatan ini, saya ingin menyampaikan review singkat nan jujur dari device tertua (yang saat ini masih terpakai) saya yaitu Samsung J4 2018. Ini device yang saya beli pertama kali dari kerja sampingan saat kuliah, dan menemani suka-duka saya sejak paruh akhir perkuliahan, cari kerja sana-sini, menemani pekerjaan hingga saat ini berpindah tangan.

Device ini tergolong sangat kuat dan solid, karena jujur saya agak kasar dan sedikit brutal ketika menggunakannya, terkadang cukup sering saya lempar ketika kalah ngegames, pernah jatuh dari motor, meja, kasur, dsb. (buat pembaca di bawah umur atau minor, jangan ditiru, ini contoh tidak baik). Untukendurance tidak perlu diragukan, benar-benar luar biasa.

Oke sudahi flashback kembali ke pembahasan. Rangkuman informasi dari device ini adalah varian 2/32, dengan warna gold, chipsetnya exynos 7570 dengan versi android 9 Pie, untuk kapasitas battery 3000mah, saya beli awal agustus 2018 jadi usia nya sudah hampir 5 tahun. Device ini belum pernah service sama sekali, semuanya ori kecuali kabel charger. Alasan saya memilih device ini karena dulu saya skeptis dengan battery tanam, jujur sampai sekarang saya masih preferremovable battery tapi jarang ada device seperti itu di saat ini. Mari lanjutkan ke bagian battery, saya lampirkan gambar/screenshot untuk mempermudah pembaca memahami tulisan ini. Langsung saja silahkan perhatikan gambar dibawah ini.

image
Fitur yang diaktifkan

image
Penggunaan kemarin

Gambar diatas adalah ketahanan battery, agak boros sih, tapi harap maklum mengingat ini battery berumur hampir 5 tahun. Siklus charging saya untuk device ini adalah 20%-100%, hanya 1x tiap bulan saya pakai hingga di bawah 10%. Untuk charging, setelah kabel originalnya rusak 2 tahun yang lalu, saya mulai menggunakan kabel merk vivan dengan adapter bawaan, charging dari persentase 5%-100% membutuhkan waktu sekitar 1 jam kurang lebih.

image
Random aja inimah (edited)

Gambar ini hasil fotografinya, sering jatuh memang tapi tidak mempengaruhi kamera, masih aman dan juga masih bisa bersaing sepertinya, walaupun harus diedit sedikit-sedikit pakai Lightroom (kalau mau), gambar tersebut bisa dikatakan baru karena masih kemarin saya potret, dan sebenarnya saya gabegitu mengerti tentang dunia per-editan seperti ini, saya mendapat info dari user @rizkiarnaz pada postingan "hinggap di daun" soal aplikasi Lightroom, melalui post ini izinkan saya berterima kasih ^^

image
Depan

image
Belakang

Gambar diatas adalah penampakan fisik si J4 2018, masih tergolong baik karena memang selalu saya pakein softcase sejak beli, entah habis berapa, jika diperhatikan ada sedikit jamur pada backdoor dan mungkin tahun kemarin plastik yang dipinggirnya itu barusan lepas, jadi masih bagus untuk fisiknya. Untuk layar masih baik, tidak mengalami lighsaber, tompel, dsb. Jika diperhatikan terlihat Tempered Glass retak disana-sini,Tempered Glass tersebut sudah nempel sejak beli device (dipasang di tempat belinya), sangat kuat memang, apa merknya? Hanya mas-mas penjual yang tau, saya tidak ^^

Selama pemakaian saya tidak mengalami lemot yang parah, kecuali dulu pas memainkan Onmyoji Arena (2019) dan Toram Online (2020-2021) sempat lag banget tuh, gatau karena maksa atau gimana, tapi setelah uninstall jadi jauh lebih baik. Kalau panas sih, bisa dibilang relatif, lebih condong ke hangat menurut saya, suhu paling panas saya temui saat menggunakan aplikasi streaming Loklok dan game Onmyoji Arena. Setelahnya saya memang tidak memakai device ini untuk yang aneh-aneh mungkin buat chatting, sportify, baca komik, youtube, dan netflix saja.

Kurang lebih itu yang bisa saya review, tidak banyak memang, karena menurut saya beberapa hal tersebut yang tergolong penting serta perlu dipaparkan, dan saya post di sini agar dapat berbagi cerita dengan beragam user samsung dari berbagai tipe, salah satu cara membuktikan juga bahwa device samsung itu awet (walaupun bisa jadi tidak valid karena tentunya subjektif akibat dari cuma saya sendiri respondennya) juga sebagai pengingat bagi saya bahwa device ini pernah menemani saya.

TMI : Sejak beli M14 5G device J4 2018 dipake ayah saya karena device beliau hilang, jadi post foto dari J4 2018 selama ini itu sisa foto bulan kemarin, hasil ss/gambar yang terlampir jika dicermati berbeda-beda waktunya karena bukan saya pribadi yang pakai, jadi saya sempatkan minta di sela-sela jam kerja saya untuk review ini. (Agak sad berpisah dengan device ini, tapi mau beliin baru masih kurang T_T)

Yahh... kurang lebih itu yang bisa saya tulis pada kesempatan saya kali ini, kalau ada teman-teman sekalian yang merasa user device samsung versi lama (2019 atau 2018 kebawah) dan tidak keberatan, boleh nihspill cerita di bagian komentar ^^

Anyway, terima kasih telah meluangkan waktunya untuk membaca review yang banyak kurangnya ini, kritik dan saran yang membangun boleh banget disampaikan, kalau ada kata yang kurang berkenan mohon dimaafkan, akhir kata, sampai jumpa pada post berikutnya ^^

18 Comments
myarist
Active Level 8
Galaxy J
mantap
_Sclusive
Active Level 7
Galaxy J
Terima kasih ^^
Solution
naga3
Active Level 6
Galaxy J
Yup versi lama emang kuat
Galaxy kan laris manis karena bandel
_Sclusive
Active Level 7
Galaxy J
Betul, itulah alasan kenapa saya gapernah make device dengan brand selain samsung, bandel banget produknya ^^
naga3
Active Level 6
Galaxy J
Yoi
Kamu menjadi
#Samsung_holic
_Sclusive
Active Level 7
Galaxy J
Bisa jadi sih hehe, tapi bukan garis keras yaa... sebandel-bandelnya samsung masih ada kurangnya kok ^^
naga3
Active Level 6
Galaxy J
Banyak

Salah satunya kurang murah

Kamu emang g garis keras
Cuma beti sama garis keras
Karena kata kamu
Cuma merk samsung

Hahaha
_Sclusive
Active Level 7
Galaxy J
Bentar, maaf nih, saya agak kurang paham sama pesan kamu ^^
0 Likes
naga3
Active Level 6
Galaxy J
Bagian mana?
0 Likes