Original topic:

#android12

(Topic created on: 03-15-2022 01:32 PM)
287 Views
literalmentejohn
Active Level 7
Options
Others

image


image

kata banyak orang sih android 12 membawa banyak sekali bug dan problem bagi hampir semua hape, tapi apa iya software problem ini akan menetap seiring berjalannya waktu, 
dan salah siapakah ini?
brand android kah?
atau google?
atau dev aplikasi?

apakah ini hanya terjadi kali ini saja?
tentu saja tidak, 
tahukah kamu bahwa iOS 11 dulu dinilai sebagai update software milik Apple yang paling fail karena membawa banyak sekali bug bagi perangkat Apple, 

karena jujur saja update software adalah sebuah implementasi yang tidak mudah karena segala sesuatunya harus berkoordinasi dengan baik, hal inilah yang membuat android dulu selalu kebagian update sangat telat dibandingkan iOS karena dev apk, google, serta brand itu sendiri harus mampu benar2 memastikan bahwa update itu membawa perbaikan bukannya problem, dimana kita tahu setiap brand android saja memiliki banyak sekali pasar smartphone, tidak seperti iPhone yang hanya keluar setahun sekai saja.

Jadi menurut aku ini adalah salah kita semua, yang berusaha membawa updae android dengan lebih cepat yang pada akhirnya berakibat tidak optimalnya update itu untuk berbagai tipe perangkat terutama Samsung dan Pixel, karena sebenarnya dalam dunia software tidak ada yang dapat menjamin bahwa update software tidak membawa bug ata masalah lain, bahkan iPhone sekalipun. Lihat saja bagaimana update windows 11 yag isunya membuat laptop semakin berat kinerjanya

6 Comments
Orlaa
Expert Level 5
Others
android 12 byk bug karena material you
0 Likes
Others
android 12 banyak banget fitur barunya apalagi untuk Pixel
0 Likes
Artoriel
Active Level 10
Others
Sejauh ini saya belum ketemu bug yang mengganggu sih, emang ada bug apa saja ya?
Others
tunggu aja hehe
0 Likes
indrnsw
Active Level 8
Others
Bug yang aku alami setelah update OS one ui 4 Android 12 diantaranya adalah, mode gelap tidak kompatibel dengan sistem, sehingga layar standby saja sudah overheat, solusinya ganti ke mode normal, kemudian layar lockscreen tidak bisa langsung diganti mengikuti layar homescreen, solusinya restart setelah itu layar lockscreen akan mengikuti layar homescreen.

Bila mengganti wallpaper masalah akan kembali berulang, yakni layar lockscreen tidak bisa sinkron dengan wallpaper homescreen. Solusinya ya restart lagi kalau mau. Capek...!! Kemudian bug yang lainnya game booster, game plugin, game launcher semua itu justru memberatkan game, off aja semua itu, baru game akan lancar kembali. Belum lagi layar semut bila disentuh saat screen off, atau bug fliker untuk seri flagship S, ahh udahlah... PR Samsung masih banyak.
0 Likes
Others
tunggu update patch dan yang sabar ya
0 Likes