Original topic:

Apa yg buat penuh Penyimpanan Internal?

(Topic created on: 10-04-2020 07:47 PM)
7553 Views
Kakau14
Active Level 4
Options
Others

image


image

Halloo selamat malam guys, ada titipan pertanyaan nih, jadii memori internal handphone tsb adalah 32gb, terus ternyata udah hampir penuh, padahal foto, video dan dokumen yg besar² udah dipindah ke memori sd, kemudian ternyata pas dilihat di analisis penyimpanan, ternyata terlihat di tulisan LAINNYA itu ukurannya buwesarr sekali, sampe 26gb lebih hampir 27gb malahan.
Jika boleh sharing, itu isinya apa ya guys? Kok bisa sampe gede gitu ukurannya, gimana cara bersihinnya? Mohon solusinya para members dan suhu suhu😊🙏🏻🙏🏻
30 Comments
abidsamra
Expert Level 5
Others
cache, data aplikasi, dan biasanya file2 whatsapp yg terkirim🙂👍
Kakau14
Active Level 4
Others
sudah dihapus juga bang, tapi tetep masih gede, paling cuma kurang dikit, tapi masih 20gb.an,
selain itu cache² juga udah dihapus juga bang di pengaturan perawatan perangkat, tapi tetep masih besar🙃
Wangsakarta
Expert Level 5
Others
Halo Sob.. sudah memantau dan kalkulasi memory aplikasi yg terpakai berapa..? Contoh seperti Whatsapp, Facebook, Instagram, Game dan seterusnya... 😊.. Salah satu mengapa trend ponsel android sekarang besar-besar karena aplikasi android saat ini seiring berjalannya waktu penggunaan membutuhkan ruang memory yg lebih besar untuk penyimpanan chace dll.. Jadi memang Memory 32Gb bahkan 64Gb akan terasa kecil karena menginstall aplikasi yg berukuran besar... Bersihinnya ya factory reset akan kembali lega tetapi aplikasi yg terinstall akan hilang..
Kakau14
Active Level 4
Others
sudah dipantau terus bang, dan cache² juga udah dihapus, tapi tetep.masih gede gitu🙃

kalo di factory reset, hilang semua data dong bang :(
Wangsakarta
Expert Level 5
Others
Bisa tanpa factory reset seperti sudah dijelaskan oleh para master disini... Sekaligus kalau ada aplikasi bawaan Samsung yg tidak terpakai jangan lupa di uninstall kalau bisa atau disable app kalau tidak bisa uninstall...
Kakau14
Active Level 4
Others
oke bangg nuhun bang
Others
Lainnya berisi sistem dan aplikasi beserta data dan cache-nya.

Cek data dan cache aplikasi. Biasanya aplikasi peramban dan media sosial yang data dan cache-nya besar.

Cek dengan file manager yang ada dan masuk ke Penyimpanan internal > WhatsApp > Databases. Hapus databaaes yang sudah menumpuk.

Cek folder Sampah. Folder Sampah yang belum dibersihkan sepenuhnya juga membebani penyimpanan walau sememtara.
Kakau14
Active Level 4
Others
sudah bang, insyaAllah sudah dibersihkan dan dipilih² file² yg ga terlalu penting kemudian dihapus, tapi berkurangnya tetep dikit, dan total masih 20gb.an :(
Others
Aplikasi yang diinstal banyak? Atau instal game misalnya. Game biasanya memakai banyak penyimpanan.

Gawai adik saya dulu pernah sampai 20 GB dari 32 padahal tidak instal game dan aplikasi sistem sedikit. Ternyata, Chrome membengkak menjadi 19 GB-an.

Jika bukan karena file Sampah dan WA, bisa jadi karena cache dan data aplikasi. Lakukan Wipe Cache Partition seperti yang di sarankan di bawah.