Perkembangan kecerdasan buatan (AI) kian menarik untuk diikuti. Pun begitu dengan AI yang ada di gawai Samsung: Galaxy AI. Salah satu AI yang dihadirkan oleh Samsung untuk gawai-gawainya terdapat di Galaxy Enhance. Galaxy Enhance-X merupakan aplikasi penyuntingan foto yang dikembangkan oleh Samsung. Aplikasi ini memiliki beragam fitur yang dibantu dengan AI. Salah satu fitur yang menarik dari Galaxy Enhance-X yaitu fitur Beri Warna. Fitur ini dapat membuat foto hitam putih menjadi berwarna.
Fitur ini tersedia pada aplikasi Galaxy Enhance-X terbaru dengan basis One UI 6. Tidak semua gawai Samsung dapat menggunakan aplikasi ini. Galaxy Enhance-X masih terbatas pada gawai-gawai seri flagship. Aplikasi ini dapat diunduh melalui GalaxyStore.
Fitur Beri Warna ini akan muncul saat teman-teman Members membuka foto hitam putih melalui Galaxy Enhance-X. Untuk memanfaatkan fitur ini juga sangat mudah.
Buka aplikasi Galaxy Enhance-X
Klik ‘Pilih Gambar atau Video’
Lalu pilih foto hitam putih yang hendak diberikan warna
Setelah itu, terdapat fitur-fitur yang secara otomatis tersedia. Saat foto hitam putih ditampilkan, fitur Beri Warna akan langsung tersedia
Klik ‘Beri Warna’ dan tunggu prosesnya sampai selesai
Klik ‘Selesai’ dan simpan foto
Berikut perbandingan beberapa hasil foto sebelum dengan sesudah menggunakan fitur Beri Warna di Galaxy Enhance-X.
Fitur Beri Warna ini belum begitu sempurna. Pun warna yang dihasilkan cenderung memiliki warna jadul. Ada kalanya, fitur ini sangat tidak akurat memberikan warna. Meskipun begitu sebagai aplikasi penyuntingan foto yang berbasis AI, Galaxy Enhance-X memiliki potensi yang besar untuk dikembangkan dan dioptimalkan. Pun begitu dengan fitur Beri Warna yang sangat bisa disempurnakan untuk memberikan warna pada foto hitam putih agar lebih akurat lagi.
Sekian dan terima kasih.
Selamat berkreasi dan berkreativitas. Maksimalkan gawai yang dimiliki.
Catatan Tambahan:
1. Jangan pernah takut bermain warna dan terpaku terhadap sebuah preset. Ciptakan warna dan preset-mu sendiri.
2. Jangan malu dengan hasil fotomu sendiri. Semakin terbiasa memotret akan dapat menemukan rasa yang tepat sesuai dengan karakter masing-masing.