- Mark as New
- Bookmark
- Subscribe
- Subscribe to RSS Feed
- Permalink
- Report Inappropriate Content
12-11-2024 06:01 PM in
WearablesHi #SamsungMembers, I'm Ayu Chaidir, and I'm a Yogi 😉
Yoga has always been, and will always be the part of my life.
Dulu, seminggu lima kali yoga bukanlah hal yang sulit. Aku ikut kelas yoga, dan bahkan melakukan sendiri di rumah dengan mengikuti video tutorial dari Youtube.
But life changes. Sejak menjadi ibu dari anak kembar, mengurus dua bayi sekaligus sendiri adalah perjalanan luar biasa yang penuh kebahagiaan, tetapi juga menuntut energi dan perhatian penuh. Hari-hari saya dipenuhi dengan mengganti popok, bermain, dipenuhi oleh tangisan dan tawa mereka. Perlahan, Yoga mulai terabaikan dan tergeser dari rutinitas harian saya.
Bahkan menemukan waktu lima menit untuk diri sendiri, terasa seperti kemewahan yang sulit didapat. It seems easy, yet it feels so hard 🥲
Kini, anak-anak saya sudah berusia dua tahun, dan hidup mulai terasa lebih teratur. Saya mulai merasa ada kesempatan untuk kembali ke rutinitas yoga, sesuatu yang sangat saya rindukan.
Target saya sebenernya ga muluk-muluk :
Tahun 2025, saya ingin kembali aktif yoga lagi !
Tidak hanya untuk menjaga kebugaran fisik, tetapi juga untuk kesehatan mental saya.
Yoga taught me a lot of things.
It taught me of Mindfulness, Self Awareness. And of all the things, it teach me Patience - the one thing you need the most since I have Twin Terrible Two Toddlers at home 😁.
Enter, the Samsung Galaxy Ring!
credit : digitaltrends.com
Cincin pintar ini bisa melacak pola tidur dan membantu saya memahami apakah tubuh saya sudah cukup beristirahat sebelum memulai latihan yoga. Sebagai ibu yang kadang masih bangun malam karena anak-anak, fitur ini sangat penting!
Galaxy Ring juga bisa mengukur detak jantung saya selama latihan, memastikan saya tetap berada di zona yang aman saat melakukan pose-pose yang menantang.
Yang paling menarik, Galaxy Ring bisa mengukur tingkat stres dan memberikan saya gambaran Energy Score setiap pagi. Fitur ini akan sangat membantu saya untuk tahu kapan tubuh saya siap untuk latihan intens, atau kapan saya sebaiknya memilih sesi yoga ringan untuk relaksasi.
credit : TheVerge.com
Dengan bantuan Galaxy Ring, saya yakin perjalanan saya untuk kembali aktif yoga akan lebih terarah dan menyenangkan!
Saya ingin membuktikan bahwa menjadi ibu bukanlah penghalang untuk hidup sehat dan tetap meraih mimpi pribadi.
Apalagi kalau cita-cita saya adalah membesarkan anak-anak yang sehat secara mental dan fisik, hal tersebut haruslah dimulai dari saya terlebih dulu 😊
Semoga Galaxy Ring bisa menjadi sahabat setia saya dalam mencapai #SayYesToBetterMe! 🙏✨
PS : Bonus video Yoga untuk orang overthinking. Atau justru malah bikin tambah overthinking ya ? 😆
- Mark as New
- Subscribe
- Subscribe to RSS Feed
- Permalink
- Report Inappropriate Content
01-03-2025 02:36 PM in
Wearables- Mark as New
- Subscribe
- Subscribe to RSS Feed
- Permalink
- Report Inappropriate Content
04-08-2025 03:24 PM in
Wearableskayaknya kk iniayu belum memaksimalkan Galaxy Ring, padahal yg menang sayyestobetterme
saya belum punya Ring, tadinya mau beli dan saya jg baca2 di reddit katanya memang 4 bulan awal tuh awet sekali ngecas bisa tahan 4-7 hari (tergantung ukuran cincin), ehh pas masuk bulan ke-5 jd drop cuma tahan 2 hari, akhirnya saya ga jadi beli
saya pribadi cuma pake galaxy watch FE, baterai kecil yg tahan 1 hari sekali cas, tp kepake seharian + bisa buat sleep tracking juga, tp tiap malam sebelum tidur saya harus cas, ternyata enak jg tidur pake jam tangan, bisa bikin alarm di jam tangan jg jg kalo mau
