Resolved! Solved

Original topic:

Review dan experience pakai Samsung M21 setelah 2 bulan pemakaian

(Topic created on: 01-01-2021 06:57 AM)
3228 Views
IdzzNotUsingGalaxy
Expert Level 5
Options
Galaxy M
Halo members 👋 di postingan kali ini saya ingin review dan experience memakai Samsung Galaxy M21 yang sudah saya pakai ± 2 bulan pemakaian 😄. Yuk simak

Isi dalam box
Sebelumnya saya ingin menyebutkan apa saja yang kita dapatkan di dalam box Samsung M21 ?
1. Satu unit Samsung galaxy M21
2. Kabel type C
3. Batok charger 15 watt
4. Sim ejector
5. Stiker imei
6. Buku panduan singkat
Tidak ada antigores bawaan dan softcase didalam box 😄, sebaiknya beli manual ya tg dan case nya ya, agar hapemu terlindungi 😄

1. Design
Samsung M21 yang saya pakai ini yang warna hitam. Terlihat kalem saja warnanya dan saya suka 😄, tidak terksesan lebay. Cukup polosan aja, Beda dengan Serie-A yang terlihat lebih "fun" warnanya. Body belakang hape ini terbuat dari polycarbonate , Dan terlihat ada sensor sidik jari dan 3 lensa camera beserta Flashlight. Hanya saja sensor sidik jarinya kurang dalam jadi kadang suka lupa letak sensor sidik jarinya 😅

image
Penampakan body belakang

2. Layar
Pada bagian layar depan terlihat layar berukuran besar 6.4 inchi dengan design pony infinity-U. Panel layar yang digunakan oleh Samsung M21 ini adalah Super AMOLED FHD+ dengan kerapatan piksel 403 ppi. Yang sudah sangat nyaman untuk melihat layar hape ini. Warna yang dihasilkan sudah vibrant dan contrast. Untuk perlindungan layar, hape ini sudah dilindungi dengan corning gorilla glass 3 yang sudah cukup melindungi dari goresan. Tetapi tetap disarankan untuk memasang tempered glass 😄

image
Penampakan layar depan

3. Bobot dan ketebalan
Samsung M21 ini memiliki bobot seberat 197 gr dan tebal 8.9 mm. Ya wajar sih karena tertanam baterai yang besar. Tapi bentar, saya masih gak percaya berat dan tebalnya segitu 😅, karena setelah saya pegang rasanya tetap enteng dan tidak terasa tebal sama sekali. Mantap Samsung bisa mendesign hapenya dengan sangat baik , keren👏

image

4. Camera
Hape ini memiliki 3 lensa kamera dengan konfigurasi
1. Depth sensor (atas) 5 megapixels (F/2.2)
2. Lensa utama (tengah) 48 megapixels Samsung ISOCELL SKGM2 (F/2.0)
3. Lensa Ultrawide (bawah) 8 megapixels (F/2.2)

image


Fitur kamera yang ada di Samsung M21

image
Sudah cukup lengkap untuk Samsung dibawah 3 juta 😄


Untuk perekaman video dilengkapi Electrical Image Stabilization dan resolusi up to 4K 30 FPS
Untuk hasil foto dan video menurut saya sudah bagus untuk hape yang harganya dibawah 3 juta.😄
Berikut hasil foto dengan Samsung M21



image
Wide (auto)


image
Ultrawide (auto)


image
Ultrawide (auto)


image
Wide (auto)


image
Night mode

Hasil perekaman video

5. Chipset dan performa sehari-hari
Hape ini ditenagai chipset Exynos 9611 (10 nanometers) dan Ram beserta storage 4/64 GB yang sudah sangat smooth dan kencang untuk menemani saya sehari-hari tanpa kendala sedikitpun 😄 . Berikut hasil tes AnTuTu the latest version

image

6. Baterai
Bagian ini adalah bagian yang paling diunggulkan oleh Samsung M21 yaitu baterai yang besar 6000 mAh. Baterai sebesar ini bisa menemani saya 2 hari sekali ngecas dengan pemakaian medium. Sangat awet baterainya 🤩. Kira kira ini sot yang saya dapatkan. 

Untuk pengisian baterai, memakan waktu 2 jam 55 mnt an untuk mengisi baterai dari 3-100%. Lumayan cepat untuk 15 watt 👍👍

image


image


Kesimpulan
Bagi kalian yang ingin mencari hape Samsung dibawah 3 juta saya sangat merekomendasikan Samsung galaxy M21 dengan alasan
1. Baterai sangat besar
2. Layar jernih dan jreng warnanya
3. Hasil kamera yang bagus untuk harga hape dibawah 3 jt
4. Sudah pakai the newest software (one ui core 2.5) dan akan update Android 11 tahun besok.
5. Fitur yang ditawarkan cukup banyak.

Sekian review dari saya..
Jika ada kata kata yang salah mohon koreksi 😊🙏


 

Riyan_Galaxy
Expert Level 5
Galaxy M
4. Mungkin sistem nya juga sama kaya di A21s kali yaa, kan harganya gak jauh beda dgn M21
Riyan_Galaxy
Expert Level 5
Galaxy M
Untung nya di kamera belakang ada tulisan "48 mega pixels" lengkap, bukan cuma "48MP" aja, jadi lebih percaya diri😁
Solution
erhan
Active Level 6
Galaxy M
untk bermain PUBG gmn
Galaxy M
ga main game saya 🙏😄
Solution
Smartone22
Expert Level 5
Galaxy M
wahh keren threadnya idz 😀👍
plus mau tanya,itu benchmark results dimana downloadnya 🤔
Galaxy M
ApkMirror.👍
Smartone22
Expert Level 5
Galaxy M
ohh gitu,sip terimakasih infonya 😀👍
Solution
Galaxy M
wihhh keren banget reviewnya lengkap . semoga perangkatnya awet selalu
Solution
ValentinoA71
Active Level 10
Galaxy M
mantap ini, M21 pilihan yang tepat ga nanggung² wkwk🤙
Galaxy M
🤭🤣