Original topic:

[INFO] Android 14 One UI 6 untuk Galaxy S23 Ultra sudah Hadir!

(Topic created on: 11-03-2023 04:21 PM)
2049 Views
Galaxy S
update-20.jpg

Hai Samsung Members 👋

Akhirnya setelah melewati versi Beta, hari ini Galaxy S23 series, khususnya Galaxy S23 Ultra, telah mendapatkan Android 14 One UI 6 untuk region Indonesia. Siapa yang sudah tidak sabar menikmati One UI 6? 🙋

Versi: BWJM

Size: 3071.73 MB

Security Patch: October 1, 2023

Category: Major Update (Android 14 One UI 6)

Screenshot_20231103_151846_Software update.jpg

 

What's New

Ada beberapa perubahan visual dari Android 14 One UI 6 dibandingkan versi sebelumnya. Di One UI 6, kamu akan mendapatkan tampilan font yang baru, perubahan visual quick panel, animasi yang lebih baik, Emoji yang didesain ulang, kustomisasi Lock Screen yang lebih leluasa, dan masih banyak lagi.

 

Samsung juga meringkaskan nama aplikasi-aplikasi mereka. Misalnya Samsung Health menjadi Health, Galaxy Store menjadi Store, Samsung Music menjadi Music, dan lain sebagainya.

 

Tidak hanya sekedar perubahan visual, kita juga mendapatkan beberapa fungsi baru yang dapat meningkatkan produktivitas kita. Misalnya kini Drag and Drop yang dapat dilakukan lintas aplikasi, aplikasi Studio untuk edit video multi-layer, beberapa fitur baru pada kamera, kalender, galeri, dan lain sebagainya.

 

Pada major update ini, Samsung masih menggunakan patch keamanan bulan Oktober kepada S23 Ultra. Untuk mengetahui apa saja perbaikan keamanan pada Patch Oktober, kamu bisa mempelajarinya melalui tombol di bawah ini.

 

October 2023 Security Patch Changes

 

Catatan Penting

Sebelum melakukan update, alangkah baiknya kita mempersiapkan Samsung Galaxy kita agar proses update maupun pasca-update dapat diaplikasikan dengan baik.

 

Untuk persiapan sebelum dan sesudah update sekaligus pertanyaan seputar Android 14 One UI 6, kamu dapat mempelajari selengkapnya lewat tombol berikut:

 

Persiapan Sebelum Update

 

Penutup

update-5.jpg

 

Android 14 One UI 6 untuk Galaxy S23 series telah dirilis lebih cepat dari perkiraan awal, di mana artinya ini adalah awalan perjalanan yang baik untuk perangkat Samsung Galaxy seri sebelum-sebelumnya. Stay tuned terus di Samsung Members untuk informasi lebih lanjut berikutnya.

 

Question

Apa yang ingin kamu ketahui dari Android 14 One UI 6? Yuk, tuliskan pertanyaanmu di kolom komentar!

 

Selamat menikmati Android 14 One UI 6! 🥳

Salam Galaxy Bima Sakti 🌌

Follow Me On

sosmed-01.png
sosmed-02.png
sosmed-03.png
31 Comments
Sahrulaseg
Active Level 7
Galaxy S
Waahh mantap semoga makin optimal
Galaxy S
Thank you so much kak 🔥👏
karimnur
Active Level 2
Galaxy S
Untuk seri A34 sma A54 kira" kapan ya?
Galaxy S
Hai kak
Sebelumnya selamat datang di komunitas Samsung Members, semoga tempat ini bs jd keluarga buat kakak

Untuk seri A54 kemungkinan akhir tahun ini atau awal tahun depan yaa

Namun yg pasti, pastikan hape kakak sdh siap untuk terima update Android 14 One UI 6

Untuk panduan lengkap mengenai Android 14 One UI 6, kakak bs pelajari di sini:

https://r1.community.samsung.com/t5/others/persiapkan-dirimu-untuk-android-14-one-ui-6-road-to-andro...

Semoga mmbantu
Galaxy S
Asekkkk one ui baruu 😊😊😊Screenshot_20231103_153019_Software update.jpg
Galaxy S
Wuidiii mantull bang REEF 🔥🔥🥳🥳
PSr24
Expert Level 2
Galaxy S
Langsung Gass keun Master 🤭🙏 S23 Reguler
Galaxy S
Mantaab mantab selamat mengupdatee yaa kakk, semoga stabil dan optimal ya 🙌🙌
Galaxy S
Selamat update master. Makin ngga sabar nih menunggu S22 series 🥳🤩