Original topic:

Ini Dia Peningkatan Yang ada di Galaxy S24 Fe.

(Topic created on: 10-02-2024 12:55 AM)
465 Views
Galaxy S
Samsung Galaxy S24 FE ,Upgrade Signifikan yang Bikin Ingin Memiliki!

Hai Sobat Members 👋

Samsung kembali memanjakan para penggemar setianya dengan menghadirkan Galaxy S24 FE terbaru.

Bukan sekadar penerus, Galaxy S24 FE hadir dengan segudang peningkatan yang membuatnya semakin menggoda!

Penasaran kan apa saja yang baru? 
Yuk, kita bahas! 😉

image

Layar Lebih Lega, Visual Lebih Memukau! 👀

Galaxy S24 FE mengusung layar Dynamic AMOLED 2X berukuran 6.7 inci, lebih besar dari pendahulunya yang hanya 6.4 inci.

Bezel yang lebih tipis membuat tampilannya semakin immersive.
Pengguna bisa menikmati visual yang lebih jernih dan tajam berkat tingkat kecerahan layar yang mencapai 1.900 nits, jauh lebih terang dari Galaxy S23 FE.

image

Performa Ngebut, Berkat Exynos 2400e! 🚀

Lupakan Exynos 2200, kini Galaxy S24 FE ditenagai oleh Exynos 2400e yang lebih powerful.

Samsung mengklaim performanya hampir dua kali lebih kencang dari Galaxy S23 FE.
Main game berat? Streaming film berkualitas tinggi? Semua lancar jaya! 😎

image

Kamera Canggih dengan Sentuhan AI 📸

Meskipun konfigurasi kameranya masih sama dengan Galaxy S23 FE, Samsung telah menambahkan fitur ProVisual Engine yang ditenagai AI.

Hasilnya? Foto-foto di kondisi minim cahaya tetap cerah dan detail.
Fitur-fitur AI seperti Circle to Search, AI Composer, dan lainnya juga siap membantu kamu mengeksplorasi kreativitas tanpa batas. 🎨
image

image

Baterai Lebih Awet, Bebas Lowbat! 🔋

Kapasitas baterai Galaxy S24 FE sedikit lebih besar, yaitu 4.700 mAh. Kamu bisa streaming video seharian tanpa khawatir kehabisan daya.
Desain Elegan dan Tangguh

image

Galaxy S24 FE tampil dengan desain yang lebih modern dan ramping. 

Bodi aluminiumnya dibalut dengan Gorilla Glass Victus+ yang memberikan perlindungan ekstra terhadap goresan dan benturan. 
 
Sertifikasi IP68 juga menjamin ketahanan terhadap air dan debu.

image

image

Kesimpulan:

Dengan segudang peningkatan di berbagai sektor, Galaxy S24 FE memiliki upgrade yang signifikan dari Galaxy S23 FE.
Performa yang lebih kencang, layar yang lebih besar dan cerah, serta fitur-fitur AI yang canggih, membuat Galaxy S24 FE menjadi pilihan yang tepat bagi kamu yang menginginkan smartphone flagship dengan harga yang lebih terjangkau.

Jadi Tunggu apa lagi? 
Segera miliki Galaxy S24 FE dan rasakan pengalaman mobile yang luar biasa! 🤩

image

Pre-order sekarang dan dapatkan benefitnya.
● Free Upgrade Memory 
● Silicone Case
● Bank Cash back Rp.500.000,-
● XL Sim Paket Data 60GB

Periode Pre-order 26 September 2024- 03 Oktober 2024.
10 Comments
B7RYN
Active Level 8
Galaxy S
Naksir abis sama ini 🔥
Galaxy S
Pre-order sekarang dan dapatkan benefitnya.

● Free Upgrade Memory 

● Silicone Case

● Bank Cash back Rp.500.000,-

● XL Sim Paket Data 60GB


Periode Pre-order 26 September 2024- 03 Oktober 2024.

0 Likes
Haris03
Expert Level 3
Galaxy S
PO di SES tempat saya, mau pakai fitur trade-in. Tapi bukannya trade-in samsung lgsg, malah pakai aplikasi pihak ke 3, lewat website bisa di press harganya sampai 9,194 an dgn full benefit(waktu saya coba tes pura2 beli lewat website/samsung members kmrn). Lewat SES lokal malah jebol sampai 11jt dgn full benefit. Jadinya mengurungkan niat buat PO udah 😂
Galaxy S
Sebaiknya kalo mau PO lwt web Samsung members kak 🙏
Kmaren ada Members Bandung yg PO dapet nya lumayan loh 🥳 harga nya
Haris03
Expert Level 3
Galaxy S
Masta udah smpt nyoba s24 fe nya brrti kan ya? Ada fitur pengaturan profil performa nya gk itu masta? Yg kyk gitu.1727802575778.jpg
Galaxy S
Karna yang saya hands on S24fe nya masih produk demo ....
Blom bisa test test terlalu jauh td kak.
Cuma masi test sekedarnya aja
Haris03
Expert Level 3
Galaxy S
Okelah klw gt, tengkyu infonya masta 🙏🏽
Galaxy S
Siap kaka
Moderator3
Moderator
Moderator
Options
Galaxy S

Nice info, kak. Terima kasih, ya.