- Mark as New
- Bookmark
- Subscribe
- Subscribe to RSS Feed
- Permalink
- Report Inappropriate Content
05-03-2021 04:45 PM in
OthersHai Samsung Members 👋
Beberapa teman-teman pasti pernah mengalami masalah yang berkaitan dengan charging, seperti kecepatan charging yang menurun dari biasanya, charge putus-putus, charge tidak optimal, dan lain sebagainya. Penyebab masalah pada charging ini bisa bermacam-macam, namun salah satunya dikarenakan banyaknya debu dan partikel pada charging port smartphone kita.
Kini tidak perlu khawatir lagi. Sebagai ucapan terima kasih atas kepercayaan teman-teman menggunakan produk Samsung, mulai Februari 2021, Samsung mengadakan kampanye #GalaxyCleanClub yang mengajak kita memerhatikan kebersihan charging port smartphone kita secara GRATIS. Karena itu, pada thread kali ini, dengan senang hati saya akan membagikan apa itu #GalaxyCleanClub, dimana kita dapat menggunakan fasilitas ini, dan pengalaman saya menikmati program #GalaxyCleanClub ini. Let's go!
Disclaimer
- Pengalaman yang saya bagikan diusahakan setransparan mungkin, jujur dari pengalaman pribadi, tidak di endorse atau dibayar pihak manapun.
- Foto pribadi yang terlampir sudah mendapatkan izin dari pihak setempat.
#GalaxyCleanClub
Seperti yang kita tahu, #GalaxyCleanClub adalah salah satu layanan baru dari Samsung Smart Service dimana interface charging connector (atau yang biasa disebut charging port) smartphone teman-teman akan dibersihkan. Charging Port akan dibersihkan dengan alat khusus disertai lapisan khusus agar kotoran yang ada dalam charging port dapat diangkat oleh alat pembersih tersebut.
Saat pertama kali digalangkan, #GalaxyCleanClub hanya tersedia di Smart Service daerah Jabodetabek saja. Namun setelah berjalan beberapa pekan, kini kita mendengar kabar baik bahwa #GalaxyCleanClub kini dapat dinikmati di Samsung Smart Service di luar Jabodetabek! Buka Link Ini untuk lokasi lengkap Smart Service yang dapat melayani #GalaxyCleanClub.
Seperti layanan Smart Service yang sempat kita bahas sebelumnya, layanan #GalaxyCleanClub ini GRATIS, alias tidak dipungut biaya apapun. Layanan ini tidak berbahaya bagi smartphone teman-teman, justru akan membuat smartphone teman-teman menjadi lebih bersih.
Manfaat #GalaxyCleanClub
- Charging Port Bersih
Goal utama dari #GalaxyCleanClub tentunya adalah membuat interface charging port menjadi bersih, bebas debu dan partikel yang sulit dijangkau. - Dapat Mengatasi Beberapa Masalah Charging
Di dalam port yang bersih terdapat charging yang optimal. Apabila kebersihan charging port dalam keadaan bersih, tentu tidak ada penghalang bagi arus listrik dalam proses charging. Tentu hal ini membuat fast charger bekerja dengan lebih optimal.
Requirements
- Dikhususkan bagi pengguna smartphone Samsung Galaxy
- Lebih disarankan untuk pengguna dengan interface USB Type C
(Beberapa Smart Service menerima pembersihan Micro-B, namun tidak dapat dibersihkan secara maksimal)
Pengalaman #GalaxyCleanClub
Sekilas potongan cerita Smart Service sebelumnya, tanggal 23 April lalu saya datang ke salah satu Samsung Smart Service yang ada di Samsung Store, Malang Town Square, Kota Malang, Jawa Timur. Seperti standar Samsung pada umumnya, saya disambut dan dilayani oleh Galaxy Consultant dengan ramah.
Setelah menyampaikan tentang #GalaxyCleanClub, Galaxy Consultant meminta sedikit informasi diri untuk pendataan. Seusai mengisikan data diri, Galaxy Consultant langsung mengambil satu alat serta memasangkan kasa pelindung pada salah satu ujung alat pembersih tersebut. Karena pada Smart Service yang saya kunjungi belum ada alat magnifier (semacam kamera pembesar untuk melihat charging port), kondisi kebersihan charging port smartphone saya belum dapat dilihat di laptop.
Proses pembersihan dimulai. Dengan terampil charging port smartphone saya langsung dibersihkan oleh Galaxy Consultant dengan alat pembersih tersebut. Kelebihan dari alat ini adalah alat pembersih ini dapat menjangkau bagian terdalam dari charging port, sehingga charging port smartphone kita bisa jauh lebih bersih hingga ke bagian yang paling dalam.
Selesai melakukan pembersihan, Galaxy Consultant melakukan quality check dimana mereka memeriksa apakah fast chargingnya tetap bisa digunakan atau tidak. Selagi melakukan quality check, saya agak heran bahwa kasa yang tadinya putih ternyata kotor juga. Padahal smartphone yang saya pakai belum genap satu tahun. Salut sekali dengan pembersihannya 👏
Proses #GalaxyCleanClub sudah selesai, cerita berlanjut ke layanan Smart Service berikutnya disini.
Konklusi
Adanya masalah dalam charging salah satunya bisa disebabkan oleh kurangnya kebersihan pada charging port. #GalaxyCleanClub adalah gerakan yang diselenggarakan oleh Samsung agar kita lebih memerhatikan kebersihan charging port smartphone masing-masing. Selain charging port kita menjadi bersih, fasilitas ini tidak dipungut biaya apapun. Jadi, teman-teman tidak perlu ragu lagi untuk membersihkan charging port di Samsung Smart Service terdekat, ya!
Yuk selalu menjaga kebersihan charging port masing-masing. Kalau bisa bersih sekarang, kenapa harus tunggu nanti? 😏
Salam Galaxy Bima Sakti 🌟🌌
- Tags:
- GalaxyCleanClub
- Mark as New
- Subscribe
- Subscribe to RSS Feed
- Permalink
- Report Inappropriate Content
05-03-2021 05:15 PM in
Others- Mark as New
- Subscribe
- Subscribe to RSS Feed
- Permalink
- Report Inappropriate Content
05-03-2021 05:56 PM in
Others- Mark as New
- Subscribe
- Subscribe to RSS Feed
- Permalink
- Report Inappropriate Content
05-03-2021 06:16 PM in
OthersNice Thread koh Evan 👍
Belum setahun dah kotor jg ya, portnya 😮
Hmmm
- Mark as New
- Subscribe
- Subscribe to RSS Feed
- Permalink
- Report Inappropriate Content
05-03-2021 06:20 PM in
OthersIyaa, padahal aku tipe orgny yg bersihan 🥲 tapi udh kotor aja trnyata walaa walaa
Aku smpet tanya² sm galaxy consultantnya, ktny ada yg bener² kotor banget.. kurang oke klo aku ngmong detailny disini 🤣🤣 intiny kotor banget whahahaha
Diperiksain ajaa kalo lagi ktemu smart servicee 😂👍
- Mark as New
- Subscribe
- Subscribe to RSS Feed
- Permalink
- Report Inappropriate Content
05-03-2021 06:28 PM in
Others- Mark as New
- Subscribe
- Subscribe to RSS Feed
- Permalink
- Report Inappropriate Content
05-03-2021 08:09 PM in
Othersthank you bro sudah mampir 😁🙏
- Mark as New
- Subscribe
- Subscribe to RSS Feed
- Permalink
- Report Inappropriate Content
05-04-2021 08:06 AM in
OthersYou're welcome
- Mark as New
- Subscribe
- Subscribe to RSS Feed
- Permalink
- Report Inappropriate Content
05-04-2021 08:06 AM in
Others- Mark as New
- Subscribe
- Subscribe to RSS Feed
- Permalink
- Report Inappropriate Content
05-04-2021 10:58 AM in
Othershai kak
datangnya ke samsung smart service nya yaa.. karena engga semua samsung store ada smart servicenya, jadi untuk galaxy clean club ini dtgnya lgsg ke bagian Smart Service nya yaa..
selengkapnya tentang smart service kakak bisa pelajari disini: https://r1.community.samsung.com/t5/others/dapatkan-pelayanan-privilege-khusus-pengguna-galaxy-secar...
untuk lokasi smart servicenya kakak bisa cari disini: https://www.samsung.com/id/support/smartserviceinshop/
semoga mmbantu
